Dealer BMW Tambah 4 Layanan Baru

Dealer BMW Astra telah meluncurkan empat layanan terbaru mereka pada Selasa kemarin.
Penulis: Danu P Dirgantoro
Kamis, 26 September 2019 06:00 WIB
Berita - Dealer BMW Tambah 4 Layanan Baru
Bagikan ke:

Dealer BMW Astra Pluit, Jakarta telah meluncurkan empat layanan terbaru mereka pada Selasa kemarin (24/9). Layanan tersebut dihadirkan untuk meningkatkan mutu pelayanan BMW Astra kepada pelanggannya sekaligus memudahkan pelanggannya juga. Keempat layanan tersebut terdiri dari Fast Lane Service, 24 Hour Service, Pick-up Delivery Service, dan Shuttle Service.

Untuk layanan Fast Lane Service, BMW Astra Pluit dapat menjamin waktu yang dibutuhkan untuk pengerjaan servis hanya 90 menit. Namun, pelanggan harus melakukan booking terlebih dahulu di nomor 6660-5599 atau bisa melalui website bmw.astra.co.id.

Foto - Dealer BMW Tambah 4 Layanan Baru

Foto: Jason

Kemudian layanan berikutnya adalah 24 Hour Service. Dengan layanan ini, para pelanggan dapat membawa kendaraan BMW-nya ke bengkel BMW Astra Pluit pada waktu kapan saja di luar jam operasional, baik malam maupun subuh sekalipun. Pelanggan cukup mengisi data saja terlebih dahulu, lalu kendaraan akan diservis keesokan harinya.

Tetapi, untuk waktu pengerjaan masih tetap mengikuti waktu jam kerja yaitu pukul 8 pagi hingga 4 sore. Tentu saja layanan ini juga terhubung dengan derek 24 jam yang disediakan BMW Astra.

Selanjutnya layanan ketiga adalah Pick-up Delivery Service, layanan ini memberikan kemudahan bagi para pelanggan yang memiliki jadwal yang padat dan tidak sempat untuk membawa kendaraannya ke bengkel, tim dari bengkel BMW Astra akan menjemput kendaraan, kemudian bila servis telah selesai dilakukan, maka kendaraan akan dikembalikan oleh pihak bengkel kepada pelanggan.

Foto - Dealer BMW Tambah 4 Layanan Baru

Foto: Jason

Terakhir, layanan Shuttle Service. Untuk memudahkan mobilisasi dari pelanggan yang sedang melakukan servis atau bahkan ada beberapa pelanggan yang tidak mau mobilnya dinaiki orang lain, BMW Astra yang telah bekerja sama dengan Grab dapat memberikan layanan shuttle yang dapat mengantarkan pelanggan kemana saja ketika proses servis sedang dilakukan.

Pelanggan cukup membawa kendaraannya ke bengkel BMW Astra, setelah itu pelanggan mengisi data diri dan memberikan kunci kepada tim dari BMW Astra, maka pelanggan akan diberikan voucher untuk mobilitas menggunakan shuttle.

Fredy Handjaja, Chief Executive BMW Astra mengatakan bahwa “layanan ini berlaku di seluruh jaringan bengkel BMW Astra di Indonesia, dan untuk semua pelanggan BMW.”

Reporter: Jason

Foto: Jason

#bmw #dealer #bengkel

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.