Penampakan Suzuki Ertiga Model Baru Kembali Terabadikan Jelas! (7 Foto)

Simak beberapa foto penampakan LMPV misterius ini yang diabadikan di India.
Penulis: Danu P Dirgantoro
Senin, 16 April 2018 13:00 WIB
Berita - Penampakan Suzuki Ertiga Model Baru Kembali Terabadikan Jelas! (7 Foto)
Bagikan ke:

Isu kemunculan Suzuki Ertiga semakin santer bermunculan di dunia maya. Penampakan LMPV misterius yang diduga Ertiga model baru semakin banyak saja bermunculan fotonya saat tengah tes jalan.

Kali ini kami kumpulkan penampakan terbaru dari mobil yang diduga kuat sebagai Ertiga model baru dari berbagai sumber di sosial media. Namun tak seperti penampakan sebelumnya yang dilaporkan tengah berada di Cikarang, Jawab Barat, kali ini dari India.

Foto - Penampakan Suzuki Ertiga Model Baru Kembali Terabadikan Jelas! (7 Foto)

Yang menarik dari penampakan kali ini adalah adanya potret dari sisi samping yang cukup sempurna. Dan foto ini disebut-sebut sebagai penampakan dari sisi samping pertama. 

Jika diterawang, sekilas desain keseluruhan Ertiga versi lawas masih kental terlihat samar. Namun yang jelas, LMPV misterius yang diabadikan di India ini pakai pelek model multi palang.

Foto - Penampakan Suzuki Ertiga Model Baru Kembali Terabadikan Jelas! (7 Foto)

Sedangkan penampakan lainnya adalah bagian lampu depan yang terekspos cukup baik. Tampak jelas bahwa sistem penerangannya sudah menganut lampu proyektor. 

Desain headlamp-nya pun benar-benar berubah jika dibanding Suzuki Ertiga yang saat ini masih dijual. Untuk lebih lengkapnya silakan simak penampakannya berikut ini.

Foto - Penampakan Suzuki Ertiga Model Baru Kembali Terabadikan Jelas! (7 Foto)

Foto - Penampakan Suzuki Ertiga Model Baru Kembali Terabadikan Jelas! (7 Foto)

Foto - Penampakan Suzuki Ertiga Model Baru Kembali Terabadikan Jelas! (7 Foto)

Foto - Penampakan Suzuki Ertiga Model Baru Kembali Terabadikan Jelas! (7 Foto)

#suzuki #ertiga

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.