Beranda Berita

Pajero Sport VS Fortuner, Siapa yang Terlaris Selama Mei 2018?

Berita
Penulis: Aditya Widiutomo
Sabtu, 7 Juli 2018 10:00 WIB
Berita - Pajero Sport VS Fortuner, Siapa yang Terlaris Selama Mei 2018?
Bagikan ke:

SUV Ladder Frame diklaim memiliki banyak keunggulan dibanding SUV dengan sasis monokok. Selain kenyamanan dan kekuatan bagian kaki-kaki, kini SUV bongsor juga hadir dengan model eksterior yang Stylish serta segudang fitur yang beragam.

Pada segmen ini, Mitsubishi Pajero Sport masih jadi primadonanya. Berdasarkan data wholesales Gaikindo Mei 2018, penjualan SUV andalan produsen tiga berlian ini mencatatkan angka penjualan sebanyak 2.624 unit. Sedangkan pesaing sejatinya, Toyota Fortuner hanya mampu mencatatkan penjualan sebanyak 1.403 unit.

Foto - Pajero Sport VS Fortuner, Siapa yang Terlaris Selama Mei 2018?

Lantas, SUV ladder frame lainya, Chevrolet Trailblazer terjual sebanyak 72 unit pada Mei lalu. Sementara Isuzu mu-X hanya mampu terjual sebanyak 22 unit.

Sementara penjualan SUV Ladder Frame mewah, Land Cruiser 200 berbeda sedikit dengan mu-X. Mobil ini mampu mencatatkan penjualan sebanyak 17 unit.

Untuk lebih lengkapnya, simak urutan peringkat penjualan Pajero Sport dan kawan-kawannya di bawah ini.

Daftar Penjualan Wholesales Gaikindo Mei 2018

1. Mitsubishi Pajero Sport: 2.624 unit

2. Toyota Fortuner: 1.403 unit

3. Chevrolet Trailblazer: 72 unit

4. Isuzu MU-X: 22 unit

5. Land Cruiser 200: 17 unit

#gaikindo #suv #mitsubishi #pajero-sport #toyota #fortuner #isuzu #mu-x #chevrolet #trailblazer

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.