Beranda Berita

VW Indonesia Adu Bakat Siswa SMA Dalam Menstiker Polo

Berita
Penulis: Hariawan Arif
Sabtu, 3 Juni 2017 07:00 WIB
Berita - VW Indonesia Adu Bakat Siswa SMA Dalam Menstiker Polo
Bagikan ke:

Volkswagen Indonesia menggelar kegiatan Poloisme Modification Contest 2017 pada 22-28 Mei 2017 lalu di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan. Ini adalah ajang yang sudah dua tahun berjalan dan bertujuan untuk mengadu kreatifitas anak muda di kalangan pelajar dalam tema Poloisme Stickering Contest.

"Kami ingin menunjukkan bahwa VW Polo identik dengan anak muda, serta memiliki figur dan karakter yang berjiwa muda. Karena itulah kami memilih untuk mengadakan Stickering Contest, kami merasa acara ini merupakan kegiatan yang seru untuk diikuti oleh pelajar serta mahasiswa yang gemar berkreasi," ucap Jonas Chendana selaku National Manager PT Garuda Mataram Motor dalam siaran pers (31/5).

Foto - VW Indonesia Adu Bakat Siswa SMA Dalam Menstiker Polo

Tercatat ada enam grup yang berasal dari lima sekolah di Jakarta, yakni Labschool Kebayoran, SMA Avicenna, SMK Bhakti 17, SMA Negeri 9, dan Nurul Huda. Masing-masing grup diberikan alat dan bahan untuk menciptakan sebuah karya yang kreatif untuk mengubah tampilan eksterior VW Polo 1.2 TSI.

 “Setiap grup yang berpartisipasi terdiri dari 5 orang. Sekolah yang ikut serta termasuk SMA Labschool Kebayoran, SMA Avicenna, SMK Bhakti 17, SMA Negeri 9 dan Nurul Huda, setiap grup diberikan alat dan bahan yang telah disediakan, setelah itu mereka harus berkreasi sekreatif mungkin dan mengubah tampilan exterior VW Polo 1.2 TSI untuk menjadi lebih menarik,” seru Jonas.

Hasilnya, dari lima sekolah yang mengikuti Poloisme Stickering Contest, SMA Labshool Kebayoran sukses meraih juara pertama dengan nilai 122 poin. Untuk posisi kedua, ditempati oleh SMU Avicenna Cinere dengan nilai 113 poin, dan SMK Bhakti 17 di posisi ketiga dengan prestasi 97 poin.

#vw #polo

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.