Beranda Berita

Toyota Vios CVT Masuk Permohonan Produksi Massal, Ini Dia 4 Variannya

Berita
Penulis: Danu P Dirgantoro
Kamis, 1 September 2016 11:00 WIB
Berita - Toyota Vios CVT Masuk Permohonan Produksi Massal, Ini Dia 4 Variannya
Bagikan ke:

Toyota Vios yang kami prediksi tak lama lagi akan hadir edisi baru, kini hawanya kian terasa. Hal ini karena baru saja sedan termurah Toyota ini  terdaftar sedang dalam proses poduksi masal.

Fakta tersebut bisa dilihat langsung di Status Permohonan Kendaraan di TPT Kemenperin (31/8). Vios facelift tersebut tercantum dengan kode P yang artinya hanya menunggu proses birokrasi dan teknis dari Kemenperin untuk selanjutnya diproduksi masal dan dijual umum.

Foto - Toyota Vios CVT Masuk Permohonan Produksi Massal, Ini Dia 4 Variannya
Akan ada 2 tipe manual dan 2 tipe otomatik

Dalam tabelnya sendiri tercatat ada empat tipe cikal bakal Vios facelift yang akan meluncur. Terdiri dari E M/T, G M/T, E CVT, dan G CVT, yang sudah sekaligus membuktikan bahwa ia akan pakai teknologi CVT di tipe otomatik. Tipe E merupakan tipe terendah dan G adalah tipe termahal.

Untuk unit mesin yang akan digunakan diduga kuat akan pakai jenis 2NR-FE dengan teknologi dual VVT-i, identik yang dipakai Sienta dan akan dipakai bersama Yaris dan Limo. Pihak Toyota Indonesia sendiri beberapa bulan lalu sudah memberi sinyal kemunculan Vios CVT ini pada OtoDriver dengan waktu peluncuran paling lambat akhir 2016.

Foto - Toyota Vios CVT Masuk Permohonan Produksi Massal, Ini Dia 4 Variannya
Vios facelift akan hadir dengan 2 varian kemewahan dan 2 pilihan transmisi

#toyota #vios

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.