Mitsubishi Dan Suzuki Anjlok Di Cina

Tampaknya nama besar Mitsubishi dan Suzuki kali ini tidak dapat memberikan penjualan yang baik di Cina.
Penulis: Hariawan Arif
Selasa, 12 Juli 2016 11:00 WIB
Berita - Mitsubishi Dan Suzuki Anjlok Di Cina
Bagikan ke:

Tampaknya nama besar Mitsubishi dan Suzuki kali ini tidak dapat memberikan penjualan yang baik di Cina. Seperti yang diberitakan oleh Nikkei (11/7), Penjualan mobil Jepang tersebut di Cina tidak menunjukkan tanda-tanda adanya perkembangan, justru kemerosotan.

Mitsubishi pada semester pertama ini malah mengalami penurunan hingga 31,4% dibandingkan saat semester pertama di tahun 2015. Mitsubishi ASX (dikenal sebagai Outlander Sport) sebagai produk paling laris juga mengalami penurunan hingga 16,7% atau hanya laku sebanyak 3.119 unit.

Di bulan Juni 2016 ini Mitsubishi anjlok hingga 25,6% dibandingkan saat Juni 2015. Artinya sudah 15 bulan Mitsubishi terus mengalami penurunan. Suzuki juga menghalami hal yang sama karena mereka mengalami penurunan 14,7% yang artinya hanya menjual sebanyak 11.471 unit.

Foto - Mitsubishi Dan Suzuki Anjlok Di Cina
Netcarshow

Suzuki sempat menikmati nilai permintaan yang tinggi pada varian SUV-nya, Vitara, yang baru meluncur Desember 2015. Namun adanya perubahan struktur pajak membuat persaingan makin sengit di segmen kendaraan kompak. Penjualan Suzuki di Cina pada semester Januari-Juni 2016 anjlok 22,3 pesen menjadi 85.147 unit.

#mitsubishi #suzuki

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.