Beranda Berita

Mengapa All New Toyota Fortuner Diluncurkan di Thailand?

Berita
Penulis: Ivan Hermawan
Minggu, 19 Juli 2015 13:30 WIB
Berita - Mengapa All New Toyota Fortuner Diluncurkan di Thailand?
Bagikan ke:

17 Juli lalu principal Toyota memilih ToyotaThailand untuk meluncurkan generasi terbaru dari SUV andalan mereka yakni All New Fortuner. Padahal kiprah Toyota Indonesia juga tak kalah dalam memasarkan Fortuner, bahkan saat ini Fortuner sudah diproduksi di Indonesia dan diekspor ke luar negeri.

Seperti dilansir www.nationmultimedia.com, Akito Tachibana, Executive Chief Engineer and Managing Officer Toyota Motor Thailand mengatakan, “Sejak diperkenalkan pada 2005, Toyota Fortuner meraih banyak prestasi, khususnya di Thailand, di mana Fortuner terus berlanjut menjadi pemimpin pasar dalam segmen mobil penumpang berbasis pikap-truk dengan total penjualan mencapai lebih dari 220.000 unit.”

Peluncuran ini tentu cukup unik, mengingat kiprah Fortuner di Indonesia juga tak bisa dianggap remeh. Apalagi saat ini belum ada tanda-tanda dari Toyota Indonesia baik itu Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) sebagai produsen maupun Toyota Astra Motor sebagai distributor untuk memproduksi dan mengedarkan All New Fortuner.

Seperti diketahui, pada tahun 2005, Fortuner diperkenalkan ke dunia. Indonesia saat itu juga kebagian memperkenalkannya meski harus menjualnya dalam kondisi sudah terakit utuh (CBU) dari Thailand. Baru pada 2007,TMMIN memproduksinya dan hingga kini menjadi basis produksi untuk beberapa Negara sekaligus.

Di Thailand, All New Fortuner dijual dalam 5 trim dengan 6 pilihan warna. Harganya mulai THB 1,19 juta atau sekitar Rp 483 juta. Aktivitas peluncuran juga dilakukan secara serentak di 435 dealer di Thailand selama 2 hari.

#toyota #fortuner #all-new-fortuner #fortuner-baru #fortuner-2016

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.