Di perhelatan Specialty Equipment Market Association (SEMA) 2015 yang diadakan di Las Vegas kemarin, terlihat sosok hitam, besar dan panjang yang menarik banyak perhatian tamu yang datang. Mobil itu adalah Toyota Tundra limusin yang mempunyai 8 pintu dan panjang lebih dari 8 meter.
Uniknya, mobil ini merupakan hasil dari modifikasi Toyota sendiri yang menggunakan basis Toyota Tundra 1794 Edition CrewMax 4x4 5.700cc V8 yang menambahkan 4 pintu di badannya, serta 'menyulap' interiornya. Karena wujudnya yang menjadi limusin, mobil ini pun diberi nama Tundrasine oleh Toyota.
Menengok ke interior, penumpang akan dimanjakan dengan jok yang terinspirasi dari private jet yang dilapis dengan kulit berkelir coklat, serta aksen krom dan kayu melabur dasbor, setir dan doortrim.
Tetapi, dengan bobot lebih dari 4 ton, Tundrasine masih mempertahankan mesin standarnya yang bertenaga 380 dk dan torsi 543 Nm dengan diteruskan transmisi 6 percepatan.
Wah, kalau dipakai di sini bisa repot cari parkirnya.