Beranda Berita

Honda Ikut Bikin Mobil Autonomous

Berita
Penulis: Dimas Indra B S
Kamis, 22 Oktober 2015 07:00 WIB
Berita - Honda Ikut Bikin Mobil Autonomous
Bagikan ke:

Persaingan produsen otomotif di kelas mobil kemudi otomatis alias autonomous kian ramai. Kali ini giliran Honda Motor Company yang menyatakan bakal segera menggarap proyek tersebut. Reuters melansir jika Honda menargetkan mobil tersebut bakal siap diproduksi pada 2020 mendatang.

Langkah Honda itu sendiri mengikuti dua rivalnya yang juga berasal dari Jepang, yakni Toyota dan Nissan. Dua perusahaan itu juga sudah mencanangkan mobil kemudi otomatisnya bakal meluncur tahun 2020.

Tahun itu bertepatan dengan pelaksanaan Olimpiade Tokyo 2020. Mereka menganggap momen tersebut tepat untuk mempromosikan produk buatannya.

Hanya saja Honda belum memberikan pernyataan resmi terkait proyek mobil kemudi otomatis tersebut. Pada ajang Tokyo Motor Show akhir Oktober ini, sejumlah pabrikan mobil bakal memamerkan mobil purwarupa dari teknologi robot tersebut.

Adapun teknologi mobil kemudi otomatis ini pertama kali dipelopori oleh raksasa teknologi Google. Mereka menyebut proyek ambisiusnya itu sebagai Driveless Car. Langkah serupa juga dilakukan Apple yang sudah memulai riset self-driving technology.

Volvo bahkan terlihat sangat siap, mereka siap mengambil tanggung jawab penuh bila terjadi kecelakaan akibat kesalahan teknologi autonomous mereka. Sepertinya tidak lama lagi kita sudah bisa naik mobil tanpa menyetirnya.

#autonomous #honda

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.