Beranda Berita

All New Kijang Innova Hadir Di GIIAS Makassar Hari Ini

Berita
Penulis: Bramantia Tamtama
Rabu, 25 November 2015 08:00 WIB
Berita - All New Kijang Innova Hadir Di GIIAS Makassar Hari Ini
Bagikan ke:

Setelah resmi diluncurkan pada Senin 23/11 lalu di Fairmont Hotel, Senayan Jakarta Pusat, All New Kijang Innova tampil perdana mulai hari ini di hadapan masyarakat kota Sulawesi Selatan, pada perhelatan otomotif akbar Indonesia timur, GIIAS Makassar Auto Show 2015.

Kehadiran produk terbaru lansiran PT Toyota-Astra Motor (TAM) tersebut, menegaskan komitmen GAIKINDO untuk selalu menghadirkan produk-produk terbaru dengan teknologi teranyar pada setiap gelarannya.

Selain TAM, setidaknya 12 Agen Pemegang Merek  (APM) kendaraan lainnya juga turut hadir memeriahkan pameran yang akan dilangsungkan hingga Minggu 29 November ini. APM kendaraan lainnya juga telah mempersiapkan produk-produk terbaru dan kegiatan menarik yang akan mereka hadirkan di GIIAS Makassar Auto Show 2015.

Pada ajang ini Nissan akan tampil dengan acara Nissan Blind Challenge di mana Nissan menggunakan X-trail yang mengandalkan fitur kamera parkir 360 derajatnya. Kontestan pun diminta memarkir mobil dengan jendela dihalangi. Sedang Mitsubishi akan memperkenalkan Delica Royal yang baru akhir Oktober lalu diluncurkan di Jakarta Auto Show kepada publik Makassar.

Sekitar 30 merek dari industri pendukung dipastikan hadir pada penyelenggaraan GIIAS Makassar Auto Show 2015. Seperti ban, sound system, kaca film dan lain sebagainya yang juga sudah siap untuk meramaikan gelaran ini.

“Harapannya agar pameran ini dapat memenuhi ekpektasi masyarakat Sulawesi Selatan, khususnya Makassar akan produk dan teknologi terbaru yang dihadirkan,” pungkas Andy Wismarsyah, Presiden Direktur Seven Events, organizer rangkaian pameran GIIAS.

Dengan menggunakan lahan seluas kurang lebih 6.000 m2 di Celebes Convention Center, Makassar, pameran GIIAS Makassar ini diharapkan mampu menyedot jumlah pengunjung sebanyak 20 ribu orang selama lima hari pameran digelar.

#toyota #kijang #innova #giias #2015

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver

Bagikan ke:

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.