Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaUsed Car

Mobil Bekas Banjir Justru Lebih Bagus? (Bagian 2)

Beberapa waktu lalu kami sempat membahas apakah mobil bekas banjir justru lebih bagus dari mobil bekas yang bukan bekas banjir.
Used Car
Selasa, 4 Februari 2020 10:00 WIB
Penulis : Imam Ghozali


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Beberapa waktu lalu kami sempat membahas apakah mobil bekas banjir justru lebih bagus dari unit yang bukan bekas banjir. Untuk lebih meyakinkan, kali ini kami akan kembali membahasnya.

Jika berpikir dengan logika, bisa saja mobil bekas banjir akan lebih bagus dari mobil bekas biasa, mengingat sudah banyak alat canggih yang bisa membuat mobil bekas banjir kembali menjadi fresh. Baik bagian interior, eksterior, atau bagian lainnya. Juga kemungkinan mobil akan lebih bersih karena pemilik membereskan mobilnya yang terkena banjir sampai tuntas.

Namun ternyata seperti yang disampaikan Inspector Belimobilgue.com, Rizki Pratama, anggapan bahwa mobil bekas banjir lebih bagus dari mobil bekas biasa itu tidak benar. 

"Tidak benar karena unit eks (bekas) banjir pasti banyak komponen yang tidak tahan lama seperti electrical dan banyak sparepart yang bakal timbul karat," ujarnya saat dihubungi OtoDriver, Senin (3/2).

Meski sudah banyak alat-alat atau bahan kimia canggih, dan menggunakan banyak cara mulai dari detailing sampai coating, tetap saja kata Rizki, hal tersebut tidak menjamin bisa membuat mobil bekas banjir kembali fresh seperti sedia kala. Terutama masalah karat yang akan ditimbulkan.

"Pasti banyak karat yang timbul nantinya. 1 minggu terkena banjir juga sudah mulai ada tanda-tanda karatnya. Pasti bakal ketahuan secanggih apapun salon, detailing, coating memperbaiki unit eks banjir," katanya.

Adapun bagian mobil yang paling mudah terlihat dampak karatnya lanjut Rizki mencontohkan adalah bagasi. Karena bagian bagasi mudah untuk dibersihkan. 

"Yang susah terlihat ada di bracket pedal dan bawah jok depan karena bagian ini susah dibersihkan karatnya," pungkasnya.

Siap berburu mobil bekas?
 


Tags Terkait :
Mobil Bekas Banjir
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Astra Auto Fest 2025, Megah Meski Tidak Ada Pabrikan Banting Harga

Tersedia beragam mobil yang siap dicoba dari segmen entry level sampai premium.

1 hari yang lalu


Used Car
Melirik Harga Pasaran BYD M6 Bekas, EV Dengan Resale Value Terbaik?

BYD M6 menjadi salah satu EV terlaris di Indonesia saat ini.

1 bulan yang lalu


Tips
Niat Beli Mobil Seken Untuk Lebaran? Ini Yang Perlu Dicek

Langkah-langkah untuk memilih mobil bekas yang baik dan benar bisa dicek di sini.

8 bulan yang lalu


Berita
Denza D9 Berpotensi Menggoyang Dominasi Alphard Di Kelas MPV Luxury

Denza D9 berpotensi mengganggu pasar Toyota Alphard beberapa tahun ke depan.

8 bulan yang lalu


Berita
Mobil Listrik Bekas Masih Bikin Calon Konsumen Was-Was, Harganya Terpantau Terjun Bebas

Mobil listrik seken masih belum dimintai. Berikut penyebabnya

1 tahun yang lalu


Berita
Harga Jual Kembali Mobil Listrik Anjlok, Ternyata Ini Beberapa Penyebabnya

Mobil listrik seken mengalami penurunan harga yang cukup drastis. Apa alasannya?

1 tahun yang lalu


Berita
OLXMobbi Mencatat Mobil Listrik Seken Sudah Ada 1.000 Unit

Populasi mobil listrik seken yang berhasil dicatat OLXMobbi baru sebesar 1% dari angka keseluruhan penjualan mobil bekas yang mereka pasarkan. Ini alasannya.

1 tahun yang lalu


Berita
OLXmobbi Gabung Astra, Kini Jual-Beli Mobil Bekas Lebih Aman Dengan Fasilitas Yang Mereka Tawarkan

PT Astra Digital Mobil (ADMO) melalui OLXmobbi menghadirkan layanan yang menyeluruh sekaligus terintegrasi.

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Bosch Yakin Mesin Bakar Masih Mendominasi Hingga 2035

Mesin bakar dan elektrik akan berdampingan dan berbagi segmen.

9 menit yang lalu


Tips
Pasang TPMS Di Mobil Kita, Bisa Mendeteksi Dini Sebelum Ban Pecah

Tekanan ban masih sering terabaikan meskipun bisa menyebabkan kecelakaan fatal. Ada solusi yang mudah untuk mengeceknya.

1 jam yang lalu


Berita
Mazda Perkenalkan Warna Baru, All New CX-5 Yang Pertama Tampil

Warna Navy Blue Mica akan dilaburkan pertama kali pada CX-5.

14 jam yang lalu


Berita
Kia Indonesia Mungkin Jual Kia Tasman Di Indonesia, Lawan Hilux

Kia Tasman diesel dibidik menjadi kandidat untuk masuk Indonesia. Simak bocorannya.

15 jam yang lalu


Berita
Kia Carens Facelift Diperkenalkan, Menandai Babak Baru Brand Kia di Indonesia

Kia Carens Facelift membuka era baru Kia di Indonesia.

18 jam yang lalu