Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaTips

Lampu Rem Variasi Bikin Sensor Error di Avanza Veloz

Modifikasi lampu mobil kerap dilakukan segelintir pemilik mobil. Modifikasi pada lampu pun tergolong dapat meningkatkan visibilitas atau hanya sekedar memberikan gaya
Tips
Selasa, 2 Juli 2019 11:00 WIB
Penulis : Brian


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Modifikasi lampu mobil kerap dilakukan segelintir pemilik mobil. Modifikasi pada lampu pun tergolong dapat meningkatkan visibilitas atau hanya sekedar memberikan gaya. Seperti penggantian lampu belakang menyala berkedip yang memberikan kesan futuristis pada mobil.

Namun modifikasi tersebut bisa menjadi masalah pada sejumlah mobil. OtoDriver menemukan bahwa pemasangan lampu modifikasi dengan nyala berkedip membuat sensor error di Avanza Veloz. Hal ini dikemukakan oleh Rovi Arfian selaku Ketua Komunitas Avanza Veloz (Velozity) Chapter Bekasi.

Berdasarkan penuturannya, Toyota Avanza Veloz keluaran 2012 hingga 2015 kerap mengalami kendala saat memodifikasi lampu belakang nyala berkedip. Kendala tersebut berupa menyalanya lampu indikator ABS setelah mengganti variasi modifikasi lampu belakang tersebut.

"Veloz paling sering itu indikator ABS-nya suka menyala. Biasanya menyala kalau habis pasang aksesori lampu di stoplamp belakang. Itu sudah umum banget terjadi kalau yang habis ganti lampu rem kedap-kedip,” terang Rovi kepada OtoDriver, Minggu (1/7).

Kabar baiknya, lampu indikator ABS yang menyala tidak juga membuat sistem ABS menjadi tidak aktif. Solusi untuk mengatasi hal tersebut cukup mudah yakni gunakan merek lampu variasi yang berkualitas atau kembalikan ke lampu standar.

“Kalau sudah begitu sih, biasanya teman-teman dianjurkan untuk balik ke standarnya. Kalaupun tetap pengen pakai yang kedap-kedip, ya pakai yang mahal punya yang 200 ke atas,” ungkapnya.


Tags Terkait :
Tips Lampu
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Truk
Ramp Check Mandiri Ala Isuzu Untuk Keamanan Masa Nataru

Demi memastikan kendaraan beroperasi dengan baik sekaligus nyaman dikendarai

1 hari yang lalu

Berita
Wuling New Alvez 2025 Resmi Meluncur, Harga Mulai Rp217 Juta

Wuling New Alvez 2025 resmi meluncur membawa pembaruan desain dan fitur canggih ADAS. Simak daftar lengkap harga Wuling New Alvez 2025 mulai dari Rp217 juta.

4 hari yang lalu

Berita
7 Hal Yang Membuat Mitsubishi Xforce Tetap Menarik

Sudah berumur setahun, Xforce Ultimate DS masih punya 7 daya tarik dan keunggulan. Ini detailnya.

5 hari yang lalu


Berita
Lebih dari 60% Pengemudi Belum Punya Akses Layanan Darurat Mobil 24 Jam

Layanan darurat mobil, membantu pengendara yang mengalami masalah di jalan, mulai dari ban bocor, aki soak, kehabisan BBM, hingga membutuhkan derek kendaraan.

1 minggu yang lalu


Terkini

Berita
Sebelum Lebaran 2026 SPBU Swasta Bisa Jualan BBM Lengkap Lagi

Khusus solar akan diwajibkan pakai produk hasil kilang Pertamina.

7 menit yang lalu


Berita
Ternyata Toyota Yaris 2026 Masih Ada, Ini Pembaruannya

Hadir dengan desain lebih sporty ditambah fitur-fitur termutakhir. Berikut ubahan yang terjadi di Yaris terbaru.

1 jam yang lalu


Berita
Denza Z9 GT Rilis Kuartal Tiga 2026, Sekarang Sudah Bisa Booking

Bisakah mendulang sukses seperti yang dialami Denza D9? Intip dulu harga dan bocoran spesifikasinya.

2 jam yang lalu


Berita
Alami Lonjakan Besar, Jepang Impor Mobil Dari India

Impor mobil brand Jepang ke Jepang meningkat untuk memenuhi permintaan pasar dalam negeri. Mobil yang dibuat di luar Jepang seperti Jimny jadi idola.

2 jam yang lalu


Berita
Mazda CX-6e Diluncurkan Di Eropa, Kapan Masuk Indonesia?

SUV listrik murni ini melakukan debut perdananya di Brussel Motor Show 2026 di Belgia pada 9 Januari silam. Selanjutnya SUV ini akan masuk pasar Eropa, Australia dan kemungkinan Asia.

3 jam yang lalu