Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Tips

Head Unit Mobil Juga Perlu Perlakuan Khusus, Begini Caranya

Tips
Senin, 29 Juli 2019 14:00 WIB
Penulis : Yulian Lahardi


Salah satu peranti kabin mobil yang fungsinya memanjakan telinga adalah head unit. Sebagai sarana hiburan, head unit untuk kendaraan zaman now sudah dilengkapi sejumlah fitur hiburan yang mumpuni.

Pun begitu, head unit khususnya yang double DIN, juga perlu perlakuan khusus agar usianya bisa panjang. Seperti yang pernah diutarakan Welly selaku instalatur audio mobil dari gerai Sinar Jaya Harmoni di kawasan Letnan Sutopo, Tangerang Selatan, bahwa ada sejumlah perlakuan khusus agar head unit selalu bisa kerja optimal.

BACA JUGA

Foto: Yulian Lahardi

"Salah satunya adalah menggunakan remote control yang ada pada kemudi guna menjaga agar head unit lebih awet. Menggunakan remote cotrol untuk mengurangi sentuhan jari berlebihan di layar touchscreen," jelas Welly. Lanjutnya, jika layar head unit kotor, bisa bersihkan dengan tisue lembab. "Bisa juga memanfaatkan cairan pembersih layar komputer," ujarnya.

Selanjutnya, kata Welly lagi, hindari penggunaan CD tidak orisinal atau bajakan lantaran bisa menyebabkan optik bekerja lebih berat. "Umumnya CD bajakan lebih berat sehingga optik head unit bekerja lebih keras, dan secara kualitas juga lebih rendah dibanding CD orisinal," bilangnya.

Foto: Yulian Lahardi

Masih menurut Welly, pastikan kondisi CD tersebut dalam keadaan baik. Jika CD tersebut kotor bersihkan dengan pembersih kacamata searah jarum jam. "Penggunaan CD kotor dan tergores akan membuat optik head unit bekerja lebih keras untuk membaca isi CD-nya," tutur Welly.

Nah, guna menjaga optik head unit berusia panjang, gunakan alternatif media pemutar pada head unit, seperti layanan USB dan SD card.

Foto: Yulian Lahardi

Buat catatan tambahan, hindari mematikan kendaraan dalam kondisi head unit masih hidup. "Langkah terbaik adalah mengeluarkan CD, kemudian matikan head unit dengan menekan tombol off sampai head unit benar-benar mati, cara ini dilakukan guna menghindari rusaknya komponen head unit," tutup Welly seraya berujar bahwa kondisi aki yang tidak prima juga akan menyebabkan pasokan listrik ke head unit menjadi tidak stabil dan berpotensi merusak perangkat elektronik di dalam head unit.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Tips Audio Head Unit Teknik
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Tips
Alasan Pentingnya Subwoofer & Power Amplifier di Dalam Kabin

5 tahun yang lalu


Tips
Head Unit Mobil Juga Perlu Perlakuan Khusus, Begini Caranya

5 tahun yang lalu


Tips
3 Kesalahan Ketika Belanja Audio Mobil

5 tahun yang lalu


Berita
Head Unit Venom dan Kenwood RP 9 Sampai RP 11 Jutaan, Apa Kemampuannya?

5 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Puncak Perjalanan Bus Libur Nataru Tanggal 23-24 Desember 2024

42 menit yang lalu


Berita
Waspada, Arus Kendaraan Di Tol Transjawa Makin Ramai

2 jam yang lalu


Berita
Avanza-Veloz Hybrid, Tak Dijual Tahun Depan. Lalu Kapan?

12 jam yang lalu


Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

17 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

18 jam yang lalu