Menu


Terhubung Bersama Kami

OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Bustruck.id. All rights reserved.
Beranda Mobility Van

Renault Luncurkan Trafic Dengan Versi Camper Van Buatan Pabrik

Van
Sabtu, 21 Agustus 2021 17:00 WIB
Penulis : Benny Averdi


Muncul pada Düsseldorf Caravan Salon, tipe camper van ini disebut-sebut ‘akan dibutuhkan setelah bebas dari lockdown berkepanjangan’ di masa pandemi ini.

Pertama adalah Trafic SpaceNomad, uji coba perdananya di Swiss dan sukses, sehingga Renault memutuskan untuk memperluas pemasaran camper van itu ke Austria, Belgia, Denmark, Prancis dan Jerman pada 2022.

BACA JUGA

Seperti namanya, Trafic baru ini tersedia dalam dua pilihan panjang,  5.080 mm dan 5.480 mm. Juga variasi empat dan lima kursi serta pilihan transmisi manual maupun otomatik, dengan mesin yang menghasilkan output mulai dari 108-168 hp.

Paling mengasyikkan, Trafic SpaceNomad ini dilengkapi dengan atap pop-up dan jok belakang yang bisa menjadi tempat tidur. Bahkan muat hingga empat orang tidur di dalamnya.

Di saat waktu makan, pengguna Trafic SpaceNomad akan  disediakan dapur lengkap dengan kompor dua tungku, kulkas 49 liter dan wastafel. Bahkan ada meja yang bisa digunakan di dalam maupun di luar kendaraan.

Hal menarik lainnya, kursi depan dapat diputar, shower outdoor dan tenda berukuran 2.200 x 2.350 mm. Pembeli juga akan menemukan lampu interior LED dan pemanas makanan 2.000 watt. Kelengkapan itu, termasuk charger smartphone nirkabel dan sistem infotainment 8 inci kompatibel Android Auto dan Apple CarPlay.

Dilansir Carscoops, di awal bulan Renault telah meluncurkan Hippie Caviar Hotel dengan  konsep van kemping ‘hippie-chic’ yang terinspirasi gaya di tahun 1960-an. Menggunakan Trafic EV yang dimodifikasi, van ini dilengkapi dengan teras di atapnya, juga lounge dengan meja dan sandarannya bisa dipasang pada atap tersebut.

Kabin cukup bergaya dengan pelapis linen dan wol. Dengan bagian belakang yang  terpisah dengan kabin depan, seperti memiliki ruang tamu dengan tampilan yang bergaya, karena terdapat karpet kuning, kursi dan kompartemen penyimpanan yang elegan.

Lebih khusus lagi, tersedia tempat tidur yang dapat disesuaikan dengan panjang 1950 mm dan lebar 1.450 mm. juga dilengkapi tirai yang memberikan privasi dan perlindungan dari cuaca.

Walau Renault masih tampak ‘malu-malu’ tentang hal memperkenalkan kendaraan listriknya, tetapi camper van listrik ini cukup lengkap dengan kamar mandi dan titik pengisian daya listrik yang bisa dipasang pada lokasi perkemahan.

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Renault Camper Van
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Van
Renault Luncurkan Trafic Dengan Versi Camper Van Buatan Pabrik

3 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Mengintip Spesifikasi Casper, SUV Terkecil Hyundai Yang Dilansir Akhir Tahun

3 tahun yang lalu


Van
Renault Estaffete, Van Gabungan Tiga Karakter Mobil

2 hari yang lalu


Van
Nissan ‘All-new’ Interstar, Van Listrik Paling Aerodinamis?

1 minggu yang lalu


Berita
Beda Dengan di Eropa, Nissan Indonesia Ogah Jual Mobil Listrik Murah

3 minggu yang lalu


Berita
BYD Seal 06 GT Debut Di Cina, Harga Mulai Rp 200 Jutaan

1 bulan yang lalu


Berita
Deretan Model Mobil Baru Yang Tampil Di Paris Motor Show 2024

1 bulan yang lalu


Berita
Nissan Tegaskan Tidak Ada Sharing Platform Patrol dan Pajero

2 bulan yang lalu


Terkini

Bus
Hino Perkuat Komitmen Di Pasar Bus Wilayah Kalimantan Timur

1 hari yang lalu


Bus
Inilah Yang Membuat Neo Grantour Jadi Microbus Rasa Medium Bus

1 hari yang lalu


Bus
Selama Musim Libur Nataru Transjakarta Beroperasi Sampai Jelang Tengah Malam

1 hari yang lalu


Bus
Ramp Check Terminal Lebak Bulus Sekalian Tes Urine Awak Bus

2 hari yang lalu

Bus
Pemkab Bekasi Rilis Armada Pengumpan Biskita Trans Wibawa Mukti

2 hari yang lalu