Beranda Mobility Van

Oplet, Dari Manakah Engkau Berasal?

Van
Jumat, 20 Maret 2020 14:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Van - Oplet, Dari Manakah Engkau Berasal?


Oplet merupakan salah satu angkutan masal yang diperkirakan muncul pada era tahun 50-an, khususnya di Jakarta. Jenis angkutan yang satu ini menjadi kendaraan paling populer di Jakarta pada era 60-an hingga 70-an.

Foto - Oplet, Dari Manakah Engkau Berasal?

BACA JUGA

Lalu dari manakah nama Oplet itu berasal?

Konon menurut surat kabar Nieuwshier van Dondergad (12/11/1953), Opelette adalah nama yang diberikan oleh J. Th. GC van Buuren, Sales Manager General Motors Hindia Belanda, sejak 1928, untuk menyebut 'Opel Kecil' yang bermuatan 7 penumpang, kala itu. Opel merupakan kendaraan asal Jerman yang 80 persen sahamnya dimiliki General Motors sejak 1928. “Kini kata oplet adalah nama yang umum digunakan untuk bus kecil,” tulis koran Belanda di tahun 1953 itu. Walau ada juga yang mengatakan nama Oplet berasal dari nama Chevrolet sampai auto let.

Di sisi lain, ada yang mengatakan jika nama Oplet sudah ada sejak 1938, ketika pabrik Opel di Tanjung Priok,  merakit Opel Olympia seri CL dengan body cabriolet, di mana kemudian dimodifikasi dengan kabin yang lebih panjang untuk angkut penumpang dan digunakan shared taxi (semacam angkutan umum jaman sekarang). Di situlah muncul istilah "Opel Cabriolet" yang disingkat Oplet.

Namun pada kenyataannya tidak hanya Opel yang kemudian disebut sebagai Oplet, namun juga merek mobil lainnya seperti Chevrolet, Dodge, De Soto, Ford hingga Morris, ketika sudah dikonversi menjadi angkutan umum, disebut sebagai Oplet.

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Oplet Opel Cabriolet Angkutan Umum
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Van
Oplet, Dari Manakah Engkau Berasal?

4 tahun yang lalu


Bus
Inilah Asal Kata Oplet

2 tahun yang lalu


Berita
Apa Bedanya Jaklingko dan Mikrotrans?

6 bulan yang lalu


Berita
Layanan Angkutan Umum Di Palembang Semakin Lengkap Dan Terintegrasi

2 tahun yang lalu


Terkini

Bus
Beli Tiket Resmi Secara Online Lebih Aman, Hindari Lewat Calo

5 jam yang lalu


Bus
Tanggal 19 Maret Mudik Gratis Jakarta Tahap II Dibuka, Begini Syaratnya

7 jam yang lalu


Pikap
Toyota Rangga Angkot Kapan Resmi Mengaspal Di Indonesia? Ini Jawaban Pihak Toyota

8 jam yang lalu


Truk
Inilah 5 Panduan Untuk Menjaga Mobil Komersial Tetap Prima

11 jam yang lalu


Bus
Bus-Bus Mercedes-Benz Bisa Manfaatkan Bengkel Siaga Yang Disediakan Pabrikan

1 hari yang lalu