Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaMobil Listrik

Melihat Mewahnya Denza D9 di Booth BYD, Lawan Alphard Bertenaga Listrik

Lawan Alphard ini punya kemewahan di dalam interior dan memiliki keunggulan pada pengisian daya baterai yang bisa sangat cepat.
Mobil Listrik
Senin, 19 Februari 2024 09:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Di tengah hiruk pikuk gelaran IIMS 2024, PT BYD Motor Indonesia diam-diam memajang sebuah MPV besar yang bahkan belum pernah diperlihatkan ke awak media sebelumnya.

Mobil besar yang dimaksud ialah Denza D9. Langsung saja kita bahas spesifikasi berdasarkan data dari BYD China. 

Secara dimensi ia mirip dengan Toyota Alphard atau Lexus LM 350h. Panjangnya 5.250 mm, lebar 1.960 mm, tinggi 1.920 mm, dan jarak sumbu rodanya 3.110 mm. Kemudian Denza D9 memiliki konfigurasi kursi 2+2+3, di mana kursi baris kedua model captain seat lengkap dengan leg rest dan fitur pemijat di bagian punggung. 

Sebagai catatan, Denza dibangun dengan e-platform andalan BYD yang terdiri dari susunan blade battery. Untuk D9, dibekali dengan baterai berkapasitas 103 kWh. Dengan kapasitas tersebut, Denza D9 diklaim dapat menempuh jarak hingga 620 km. 

BACA JUGA

Denza sejatinya merupakan anak perusahaan atau sub-brand dari BYD Auto. Perusahaan ini dibentuk atas gabungan dari Daimler AG. Disebutkan bahwa kepemilikan saham Daimler AG hanya 10 persen, sedangkan 90 persennya milik BYD.

Denza D9 dipamerkan BYD di IIMS 2024

Nah keunikan yang ada pada mobil ini, salah satunya ialah tidak seperti mobil listrik lainnya yang hanya memiliki satu lubang pengecasan cepat atau fast charging port. Pada Denza D9, terdapat dua fast charging port. 

Hal tersebu membuat mobil ini hanya membutuhkan waktu yang sebentar untuk mengisi dayanya dengan kemampuan maksimal 160 kW.

BYD mengeklaim bahwa pengisian selama 15 menit, mobil listrik ini sudah bisa melaju hingga 230 km. Meski begitu, hingga berita ini diturunkan. Pihak BYD belum mau menanggapi respone terkait kapan kemungkinan Denza D9 dijual di Indonesia. (AB) 


Tags Terkait :
BYD Denza D9
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Mengenal Keunggulan Denza Z9 GT, Digadang Segera Diluncurkan Di Indonesia

Denza D9 menjadi pembuka kehadiran sub-brand premium dari BYD ini di Indonesia. Selanjutnya bakal ada Denza lainnya yang akan berdatangan. Ini bocorannya.

1 hari yang lalu


Berita
Perkuat Layanan Denza, BYD Upgrade 10 Dealernya

Tunjuk 10 dealerrnya BYD perkuat layanan Denza.

1 hari yang lalu


Berita
BYD Kemukakan Teknologi Charging Supercepat Terbaru

BYD perkenalkan teknologi charging supercepat terbaru bernama MegaWatt Charger. Inovasi ini diklaim mampu mengisi daya untuk jarak tempuh 400 km dalam 5 menit.

4 hari yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga BYD Terbaru (Oktober 2025)

BYD bisa dikatakan memulai debut di Indonesia dengan cemerlang.

1 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Hilux Gen IX akan mengusung mesin diesel 2800 cc

10 jam yang lalu


Berita
Hyundai Staria Electric Resmi Melakukan Debut Dunianya

Hyundai Staria Electric resmi melakukan debut dunianya. M

18 jam yang lalu


Berita
Hyundai Palisade Paket Lengkap Sebuah SUV Modern, Ini Skema Kreditnya

Hyundai Palisade generasi kedua memiliki banyak keunggulan sehingga membuatnya banyak diminati. Tertarik membelinya dengan cara kredit? Berikut rinciannya.

1 hari yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Honda HR-V RS e:HEV Teman Liburan Hemat, Tapi Ada Satu Kekurangannya

Honda HR-V RS e:HEV merupakan mobil yang kami anggap memiliki value for money yang baik. Berikut impresinya ketika kami gunakan plesiran.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal ID. Era 9X, Crossover VW Bertenaga Listrik

Diklaim bisa jadi pilihan yang sangat menggoda buat pasar mobil Tiongkok dan Asia.

1 hari yang lalu