Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Mobil Listrik

Baterai Mobil Listrik Buatan Indonesia Diproduksi 2023

Mobil Listrik
Kamis, 1 Juli 2021 13:00 WIB
Penulis : Ilham Pratama


Salah satu komponen pada industri mobil listrik yang terus digenjot di Indonesia adalah baterai. Beragam langkah dilakukan agar baterai mobil listrik bisa diproduksi di Indonesia, yang dikenal sebagai salah satu produsen nikel terbesar dunia.

Kabar baiknya, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, mengatakan jika ada pabrik baterai mobil listrik di Indonesia yang mulai dibangun akhir Juli 2021 nanti.

Nantinya fasilitas pabrik baterai sel di Indonesia ini direncanakan akan berproduksi mulai 2023 mendatang.

BACA JUGA

Bahlil Lahadalia menambahkan, dengan investasi mencapai 9,8 miliar dolar AS atau sekitar Rp 142 triliun, pembangunan industri baterai kendaraan listrik terintegrasi di Indonesia yang terbesar di dunia.

"Kapasitas produksinya akan mencapai 10 giga watt per hour," paparnya dalam webinar pekan lalu.

Hadirnya pabrik baterai tersebut mendukung potensi Indonesia dalam kancah industri otomotif dunia. Seperti disebutkan Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE) Kemenperin, Taufiek Bawazier.

“Permintaan EV di dunia diperkirakan terus meningkat dan akan mencapai sekitar 55 juta unit pada tahun 2040. Pertumbuhan ini tentunya mendorong peningkatan kebutuhan baterai lithium ion (LiB),” ungkap Taufiek ditempat terpisah.

Meningkatnya penggunaan baterai juga mendorong peningkatan pada bahan bakunya, sehingga negara dengan sumber bahan baku baterai ini nantinya memegang peranan sangat penting.

Ke depannya, lanjut Taufiek, kebutuhan baterai lithium Ion akan terus meningkat seiring dengan berkembangnya isu lingkungan dan tren dunia.

“Hal ini menjadi potensi pengembangan industri baterai yang merupakan komponen utama dalam ekosistem energi terbarukan. Energi yang dikonversi dari sumber terbarukan akan disimpan dalam baterai dan akan digunakan baik secara langsung atau melalui jaringan listrik,” paparnya.


Tags Terkait :
Mobil Listrik Indonesia Battery Corporation Elektrifikasi Mobil Indonesia Mobil Listrik Indonesia Baterai Mobil Listrik
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Mobil Listrik
Indomobil Group Umumkan Kolaborasi Strategis Dengan PLN Icon Plus

1 hari yang lalu


Mobil Listrik
Mobil Niaga Elektrik Foton Tampil di Pameran Electricity Connect 2024

1 hari yang lalu


Berita
Pameran Kendaraan Elektrik Terbesar Di Indonesia Akan Kembali Digelar 29 April Hingga 4 Mei 2025

1 hari yang lalu


Berita
Hyundai Ioniq 9 Bakal Debut Perdana Di AS 21 November Mendatang

2 hari yang lalu


Berita
MUF GJAW 2024 Moment Tepat Beli Mobil

2 hari yang lalu


Berita
Hyundai Belum Ada Rencana Hadirkan Mobil Lebih Murah Dari Stargazer

2 hari yang lalu


Berita
Ini Dia Nissan N7, Joint Venture EV Nissan Dengan Dongfeng

2 hari yang lalu


Mobil Listrik
2024 KIA EV Day: KIA EV5 Pernah Disebut Sebagai Kandidat SUV Yang Bakal Masuk Indonesia

2 hari yang lalu


Terkini

Berita
Aletra Resmi Debut Di Indonesia, Bawa MPV EV Setara BYD M6

31 menit yang lalu


Mobil Listrik
Zeekr Resmi Meluncur Di Indonesia, Bawa Kedua Model Ini

1 jam yang lalu


Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

3 jam yang lalu


Berita
Tahun 2024 Penuh Tantangan Bagi Industri Otomotif, Pabrikan Tetap Optimis

4 jam yang lalu


Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

5 jam yang lalu