Hyundai telah menghadirkan Custo di kelas MPV untuk menantang Toyota Innova dan Wuling Cortez untuk pasar global.
Mobil yang mengandalkan platform i-GMP ini, memiliki dimensi lebih besar ketimbang para kompetitor. Karena Hyundai Custo memiliki panjang 4.950 mm, lebar 1.850 mm dan tinggi 1.734 mm. Yang artinya sedikit lebih besar ketimbang Innova yang tercatat (pxlxt) 4.735 mm x 1.830 mm x 1.795 mm dan Cortez dengan (pxlxt) 4.780 mm x 1.816 mm x 1.755 mm.
Sementara berbicara jantung pacunya dilansir Motor1.com, Hyundai Custo mengandalkan 1.500 cc dapat menghasilkan tenaga 170 ps dan torsi 253 Nm. Sedangkan mesin 2.000 cc turbonya mampu menyemburkan tenaga 236 hp dengan torsi 353 Nm. Kedua mesin disandingkan dengan transmisi otomatis delapan percepatan.
Performa tersebut juga di atas kertas unggul dibandingkan dengan mesin Cortez yang mengusung mesin turbo 4 silinder segaris berkapasitas 1.500cc dengan teknologi Turbocharger by Honeywell. Mesin di balik kap Cortez CT itu mampu membuat mobil menghasilkan tenaga setara 140 hp dan torsi 250 Nm yang disalurkan ke roda depan.
Kemudian jika dibandingkan dengan Innova bensin, yang mengandalkan mesin berkapasitas 2.000 cc, 1TR-FE 4 Cylinders in-line, 16 valve DOHC with Dual VVT-I dengan tenaga 139 hp pada rpm 5.600 dengan torsi 183 Nm di rpm 4.000. Custo juga ternyata lebih superior.
Hal ini menjadi sangat menarik, mengingat Custo saat ini dibanderol mulai dari USD 26.370 sampai USD 33.970 atau setara dengan Rp 376 jutaan sampai Rp 484 jutaan.