Beranda First Drive

First Drive: All New Nissan Serena C27 Highway Star

First Drive
Rabu, 17 April 2019 10:00 WIB
Penulis : Brian
First Drive - First Drive: All New Nissan Serena C27 Highway Star


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OtoDriver mendapatkan kesempatan untuk menjajal High Multi Purpose Vehicle dari Nissan, yakni All New Serena C27 Highway Star. PT Nissan Motor Indonesia kali ini mengadakan media drive menggunakan All New Serena Highway Star menjelajahi Kota Jakarta dan Bogor pada, Senin (14/4).

Nissan Motor Indonesia menyiapkan rute dari Jakarta ke Bogor melalui beberapa titik. Dari titik keberangkatan di Karet - Menteng - SCBD - Sentul dan kembali ke Karet. Rute tersebut menggambarkan kemampuan All New Nissan Serena Highway Star sebagai kendaraan High MPV yang ditujukan sebagai kendaraan perkotaan.

BACA JUGA

Foto : Brian

Impresi pertama memasuki kabin, All New Nissan Serena Highway Star terasa visibilitas berkendara yang sangat leluasa. Bahkan, dimensi MPV yang cukup besar tersebut tidak menjadi sebuah masalah. Hal ini dibuktikan ketika All New Nissan Serena Highway Star melintas di Jalan Soedirman Jakarta yang ramai akan kemacetan.

Fitur Intelligent Around View Monitor pada All New Nissan Serena Highway Star pun memberikan kemudahan tersendiri ketika bermanufer di tempat sempit. Ketika hendak berparkir di area yang cukup sempit, fitur ini memberikan kemudahan bagi pengemudi agar bodi mobil tidak terbentur oleh benda lain atau mobil lainnya.

Ergonomi berkendara di bangku kemudi juga sangat memumpuni dalam mengendarai mobil berdimensi besar ini. Hal itu ditunjukkan melalui fitur pengaturan seat pengemudi yang dapat sliding, reclining, serta pengaturan ketinggian. Sayangnya, arm rest yang disematkan pada setiap seat di All New Nissan Serena Highway Star berukuran sangat pendek sehingga tidak mengakomodasi keseluruhan tangan.

Foto : Brian

Saat digunakan berjalan All New Nissan Serena Highway Star ini mengakomodasi segala kebutuhan berkendara yang nyaman. Mulai dari tarikan mesin yang cenderung halus dan meningkat secara gradual, serta steering wheel yang cukup responsif.

Saat mengetes kecepatan, All New Nissan Serena mampu menempuh kecepatan tertinggi hingga 138 km/jam di jalan Tol Jagorawi, Jawa Barat. Dalam kecepatan tinggi pun, kabinnya terbilang cukup senyap terutama dari suara mesin dan ban.

Foto : Brian

Bagian kaki-kaki mobil ini juga cukup memadai sebagai mobil keluarga, ditandai saat melintasi jalan berlubang yang dapat diatasi dengan sangat mulus oleh suspensinya. Saat melewati jalan yang bergelombang pun suspensi All New Nissan Serena Highway Star mampu meredam goyangan dengan sangat baik.

Namun, semua kemudahan dan kenyamanan tersebut tetap memiliki kelemahan. Seperti mesinnya yang berakselerasi cukup lama dan suara mesin yang sangat meraung ketika menggunakan mode sport. Hal ini tentu dikarenakan mobil High MPV tersebut tidak dirancang untuk adu performa.

Foto : Brian


Kesimpulan

All New Nissan Serena merupakan mobil High MPV yang memiliki banyak kelebihan fitur dibandingkan kompetitornya. Serena hadir dengan eksterior yang jauh lebih segar. Untuk pergerakan dalam kota, Serena mempunyai sejumlah fitur yang sangat memanjakan pengemudinya. Namun, terdapat sejumlah fitur yang tidak sejalur dengan kelangkapan lainnya. Seperti tidak adanya Power Backdoor yang mendukung kemudahan akses bagasi, padahal Serena telah memiliki Intelligent Sliding Door yang memudahkan akses masuk penumpang. Secara mesin, All New Nissan Serena memiliki performa yang sangat halus dan cocok digunakan di perkotaan.

Kelebihan

1. Bertabur fitur menarik di kelasnya

2. Visibilitas sangat mumpuni

3. Ruang kaki penumpang sangat lega

Kekurangan

1. Foglamp dan high beam masih menggunakan bohlam halogen
2. Mesin sedikit meraung dalam mode sport
3. Armrest yang kurang nyaman
 

Spesifikasi

All New Nissan Serena Highway Star

Harga: Rp 465 On The Road

Kapasitas Mesin: 2.000 cc 4 silinder Turbo

Tenaga Maksimum: 150 PS

Torsi Maksimum: 200 Nm

Penggerak: Front Wheel Drive


Tags Terkait :
Nissan All New Serena Serena
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Mudik Lebaran 2025
Artikel Terkait


Berita
Nissan Kampanyekan e-Power, Serena Jadi Bintang Utama

1 bulan yang lalu


Berita
Geber Nissan Serena e-Power Jakarta-Semarang, Segini Konsumsi BBM-nya

4 bulan yang lalu

Berita
Laris Manis, Simak Skema Kredit Nissan Serena e-Power Selama 5 Tahun

4 bulan yang lalu


Berita
Dijual Lebih Mahal Rp 10 Juta Ketimbang Jakarta, Nissan Serena Dianggap Cocok Untuk Masyarakat Semarang

4 bulan yang lalu


Berita
All New Serena e-Power Kini Jadi Tulang Punggung Penjualan Nissan di Indonesia

4 bulan yang lalu


Berita
All New Serena e-Power Diluncurkan Mulai Rp645 jutaan Di GIIAS Surabaya

6 bulan yang lalu


Berita
All-New Nissan Serena Harga Tetap Pasca GIIAS 2024

6 bulan yang lalu


Berita
Nissan Serena e-Power Laris Manis, Tembus 728 SPK Kalahkan Toyota Voxy

7 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Tol Cipularang Dan Padaleunyi Ada Diskon Spesial Di Arus Balik, Simak Detailnya

2 jam yang lalu


Berita
Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan Gratis Saat Arus Balik?

3 jam yang lalu


Tips
Mengaktifkan Fitur Adaptive Cruise Control Selama Perjalanan Berjam-Jam, Apakah Aman?

3 jam yang lalu


Berita
Pertamina Kasih Diskon Pembelian BBM Non Subsidi Untuk Pemudik

1 hari yang lalu


Berita
Tanggal 6 April Ada One Way Lagi Buat Arus Balik Di Tol Trans Jawa

1 hari yang lalu