Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Empat Produk Baru Cat Buatan Penta Prima Untuk Segmen Premium

Bukti konsistensi hadirkan produk cat berstandar global. Berikut beberapa keunggulannya.
Berita
Rabu, 7 Januari 2026 15:00 WIB
Penulis : Erie W. Adji
Tren warna modifikasi yang berkembang terus merupakan ceruk pasar yang gemuk (Foto : Otodriver/Erie W. Adji)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Kebutuhan akan cat dan produk penyertanya di dunia otomotif nasional sangat potensial. Tidak hanya berkaitan dengan mobil baru, kebutuhan perbaikan, maupun perawatan. Kebutuhan cat untuk bergaya hidup otomotif juga potensial. 

Hal tersebut yang mendorong PT Bina Adidaya dengan nama produk Penta Prima Paint (Penta Prima) menghadirkan sejumlah produk barunya di awal tahun 2026 ini. 

Bertema "Kebanggaan Lokal, Finishing Global", Penta Prima menyodorkan empat produk terbarunya untuk sejumlah tahapan pengecatan maupun perawatan bodi mobil. Keempat produk tersebut adalah; Penta Oto Base Coat, Cat Semprot Penta Aerosol, Degrexa, dan Clear Diamond Coat MS 2 +1. 

Penta Oto Base Coat merupakan produk lapisan warna dasar, sementara Penta Aerosol merupakan produk cat semprot yang praktis untuk berbagai kebutuhan. Untuk Penta Aerosol merupakan produk yang sama sekali baru di jajaran produk dari perusahaan yang telah beroperasi selama 30 tahun itu. 

BACA JUGA

Sementara Degrexa adalah cairan pembersih khusus untuk memastikan permukaan bebas minyak sebelum proses pengecatan, dan Clear Diamond Coat MS 2+1 yaitu produk pelapis untuk membuat hasil akhir pengecatan akan nampak bersinar dan tahan lama atas kilapnya.

Sejumlah produk Penta Prima tersedia dalam kemasan ekonomis (Foto : Otodriver/Erie W. Adji)
Produk dempul dan pendukungnya merupakan salah satu tulang punggung penjualan Penta Prima (Foto : Otodriver/Erie W. Adji)

Direktur PT. Bina Adidaya, Agus Santosa, saat media gathering di Jakarta pekan ini (5/1) menjelaskan, "Tema Kebanggaan Lokal, Finishing Global merepresentasikan visi kami untuk menjadikan produk dan sumber daya lokal Indonesia mampu bersaing di level internasional.”

Bukan hanya itu, untuk menjaring lebih banyak lagi talenta lokal agar bisa memiliki kompetensi tinggi di segmen cat kendaraan juga dilansir Penta Training Camp. 

Ini jadi inisiatif edukasi dan pengembangan kompetensi yang ditujukan bagi pelajar SMK untuk mencari bibit Tinter yang profesional untuk membentuk ekosistem berkelanjutan di segmen pengecatan dalam industri otomotif nasional. 

Tinter merupakan sebutan profesional yang punya kemampuan dalam meramu formula cat, baik untuk kebutuhan jenis warna tertentu maupun produk penunjangnya seperti pernis ataupun dempul. (EW) 

Penta Prima punya cat dengan formula khusus untuk menghadirkan tampilan warna ala krom yang bisa diaplikasikan di bodi maupun aksesori kendaraan (Foto : Otodriver/Erie W. Adji)

Tags Terkait :
Pentaprima Cat Otomotif
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Empat Produk Baru Cat Buatan Penta Prima Untuk Segmen Premium

Bukti konsistensi hadirkan produk cat berstandar global. Berikut beberapa keunggulannya.

1 hari yang lalu

Berita
Pop Up Little Tokyo Jadi Tema Road To IMX 2024 Surabaya

 Mengusung tema "Pop Up Little Tokyo"

1 tahun yang lalu


Berita
Volvo Group Boyong Ragam Produk Konstruksi di Pameran Konstruksi Indonesia 2016

Pembangunan infrastruktur, memberi peluang bagi Volvo Group untuk memasarkan produk peralatan konstruksi, mulai truk hingga alat berat. Produknya diboyong ke pameran Konstruksi Indonesia 2016.

9 tahun yang lalu


Terkini

Berita
LEPAS L8 Andalkan Platform Dan Handling Terbaik

LEPAS L8 perkenalkan filosofi Awaken The Leopard dengan spesifikasi LEPAS L8 tenaga 205 kW, torsi 365 Nm, platform LEX untuk presisi, stabilitas, dan kontrol elegan di segmen NEV premium.

8 menit yang lalu


Berita
Chery C5 CSH Meluncur Di IIMS 2026, Berapa Kira-Kira Harganya?

Mobil ini akan mengisi celah harga di antara Chery Tiggo Cross hybrid dan Tiggo 8 CSH.

1 jam yang lalu


Berita
Suzuki Sumringah! Penjualan di 2025 Tembus 64 Ribu Unit

Sepanjang tahun lalu, penjualan mobil Suzuki di pasar domestik menembus lebih dari 64.000 unit, dengan mayoritas produksi lokal.

2 jam yang lalu


Bus
Ini Rute Transjakarta Yang Berpotensi Dialihkan Saat Hujan Ekstrem

Ada 28 rute Transjakarta dialihkan banjir hujan ekstrem Jakarta, termasuk BRT 10, integrasi 1M, Mikrotrans JAK 02. Rute lain berpotensi disesuaikan.

2 jam yang lalu


Mobil Listrik
Kabar Suzuki E-Vitara Meluncur di IIMS 2026 Makin Santer

Model yang ditengarai bakal diperkenalkan adalah Suzuki E-Vitara, SUV listrik global yang sebelumnya telah diperlihatkan di beberapa pasar internasional.

3 jam yang lalu