OTODRIVER – Mobil listrik memang bisa dikatakan sedang banjir di pasar Indonesia. Tak hanya merek asal Tiongkok dan juga Korea Selatan, merek asal Eropa juga turut meramaikan.
Ada beberapa merek Eropa yang turut menghadirkan mobil listriknya di Indonesia. Seperti BMW, Mercedes-Benz, dan juga Volvo.
Namun ada yang menarik dari mobil listrik Eropa tersebut. Berdasarkan pantauan kami di situs facebook marketplace, terdapat 3 model mobil listrik Eropa dalam keadaan baru namun dijual dengan potongan harga yang sangat besar. Mereka adalah BMW i5, BMW iX1, dan juga Volvo EX30.
Model yang pertama merupakan BMW i5. Dalam listring tersebut, disebutkan bahwa mobil ini dipasarkan dalam kondisi baru NIK 2024 dan dipasarkan hampir setengah harga jual barunya, yakni Rp 1,380 miliar. Sebagai catatan, harga jual baru untuk i5 varian eDrive40 M Sport yakni Rp 2,225 miliar on-the road Jakarta.
Model kedua adalah BMW iX1 NIK 2024. Meski potongan harganya tidak sebesar i5, namun iX1 ini memiliki harga jual yang menarik, yakni Rp 990 juta. Sedangkan harga jual barunya mencapai 1,379 miliar on-the road Jakarta.
Kemudian model selanjutnya adalah Volvo EX30. Sama seperti i5, EX30 dipasarkan hampir setengah harga jual barunya.
Salah satu iklan yang kami temukan, dipasarkan unit Volvo EX30 yang dibanderol dengan harga Rp 590 juta. Bahkan Volvo EX30 ini merupakan keluaran tahun 2025 dan jelas disebutkan ‘Brand New’. Sebagai catatan, EX30 memiliki pricelist barunya mencapai Rp 1,1 miliar. (AW)
