Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Pilihan Wall Charger Aftermarket Buat Pasang Di Rumah, Mulai Rp 2 Jutaan

Untuk yang membeli mobil listrik tanpa wall charger. Kini ada opsi untuk membeli wall charger aftermarket dengan harga yang lebih terjangkau.
Berita
Kamis, 18 September 2025 06:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Charge mobil. (Foto : Otodriver/Suryo Sudjatmiko)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Mobil listrik kini berkembang pesat di Indonesia. Bahkan menurut dari data Korlantas Polri, per September 2025 sudah 112 ribu unit mobil listrik beredar di tanah air.

Namun dibalik banyaknya mobil listrik, tersimpan beberapa masalah salah satunya penyebaran stasiun pengisian daya yang belum merata di seluruh Indonesia.

Charger (Foto : adit)

Sejauh ini, memang banyak mobil listrik yang menawarkan paket wall charging gratis saat pembelian. Namun, akhir-akhir ini ada beberapa model EV yang harga jualnya belum termasuk dengan Wall Charging di rumah, seperti BYD Atto 1 dan juga Aion UT.

Jika ingin menambah wall charging bawaan pabrikan, konsumen harus merogoh kocek yang ditaksir mencapai Rp 10 juta – Rp 15 juta. Lantas, rupanya ada beberapa alternatif wall charging dari beberapa merek aftermarket.

BACA JUGA

Berdasarkan penelusuran kami di situs e-commerce, ada beberapa merek yang menyediakan Wall Charging. Seperti salah satunya adalah merek IPENGEN. Spesifikasinya berdaya 7 kW dengan arus 32 Ampere, 1 fase dan harga jual yang sangat terjangkau, yakni Rp 2,281 juta. Jika Anda menginginkan daya yang lebih tinggi, tersedia juga charger serupa dengan daya 22 kW dengan 3 fase yang memiliki banderol harga Rp 3,194 juta.

Kemudian, ada juga dari keluaran Livoltek dengan 3 spesifikasi, yakni 7,3 kW 1 fase, 11 kW 3 fase, dan juga 22 kW 3 fase. Harganya pun cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp 4,5 juta hingga Rp 6,5 juta.

Namun perlu diingat, semua pembelian perangkat wall charging tersebut belum termasuk dengan instalasi di rumah Anda. (AW)

Charger (Foto : adit)

Tags Terkait :
Wall Charger Otodriver
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Mengenal Thermal Runaway pada Mobil Listrik, Pentingnya Edukasi dan Perawatan Baterai

Thermal runaway biasanya terjadi akibat kebocoran baterai yang menyebabkan pelepasan energi besar dalam waktu singkat.

1 hari yang lalu


Mobil Listrik
Pasang Home Charging EV, Ini Hal Yang Perlu Diketahui Dan Diperhatikan

Pemasangan home charging ada syarat-syarat yang perlu diketahui

1 hari yang lalu


Berita
Year End Sale 2025, Banyak Promo Menarik Model Mazda

Menutup penghujung 2025, PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) kembali menghadirkan program Mazda Year-End Sale (YES!)

1 hari yang lalu


Berita
Absen Model Baru, MG Berikan Promo Ini Di GJAW 2025

Meski tidak menampilkan model baru di ajang GJAW 2025, MG tetap eksis di pameran otomotif terbesar di penghujung tahun 2025 ini.

3 hari yang lalu


Terkini

Berita
Peugeot 308 SW, Bukan Station Wagon Biasa

Ini salah satu produk pilihan bukan bagi yang konsumen ‘mendang-mending’

1 jam yang lalu


Berita
Ada Masalah Airbag, Hyundai Palisade Kemungkinan Recall Besar-Besaran

Sebuah Palisade tahun 2025 gagal dalam uji kepatuhan rutin karena perpindahan terukur dari sandaran kepala yang terlempar di area tempat duduk baris ketiga melebihi batas kinerja.

1 jam yang lalu


Berita
MGS5 EV Resmi Diperkenalkan Di Indonesia, Simak Beberapa Keunggulannya

MGS5 EV resmi meluncur di tanah air. Mobil ini akan dijual di IIMS 2026 mendatang. Simak keunggulannya.

2 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Pajero Sport Jadi Salah Satu SUV Pilihan Dalam Kehandalan dan Kenyamanan.

Pajero Sport mewarisi sebagian besar teknologi dari The Real Pajero yang menjadikannya sebagai SUV yang cukup disegani

4 jam yang lalu


Berita
Beberapa Keunggulan Mitsubishi Xforce Yang Bikin Ia Cocok Untuk Jalanan Indonesia

Xforce merupakan mobil yang dikembangkan khusus untuk wilayah ASEAN termasuk Indonesia. Ini beberapa keunggulannya.

11 jam yang lalu