Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Honda Bakal Rilis Tiga Model Hybrid Tahun Ini, StepWGN Hingga Civic e:HEV

Honda dipastkan membawa tiga model baru di Indonesia pada tahun 2025 ini. Berikut bocorannya.
Berita
Minggu, 23 Maret 2025 13:35 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Tiga model baru Honda yang akan meluncur 2025. (Foto: Adit)


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER – Honda dipastkan menghadirkan 3 model baru di Indonesia pada tahun 2025 ini. Dan menariknya, ketiga model ini merupakan produk ramah lingkungan alias hybrid.

Hal ini disampaikan langsung oleh Yusak Billy selaku Marketing Director PT Honda Prospect Motor (HPM) di sela-sela acara buka puasa bersama dengan awak media.

Honda memperkenalkan Stepwgn di GIIAS 2024 .(Foto: Aditya Widiutomo )

"Tahun ini kami mendukung sekali kendaraan ramah lingkungan. Oleh karena itu, di 2025 akan ada 3 produk hybrid lagi yang kami luncurkan sesegera mungkin. Teman-teman mungkin sudah tahu bocorannya," jelasnya di Jakarta Utara, Jumat (21/3).

Selain itu, Honda juga membocorkan 3 model barunya ini melalui sebuah siluet. Lantas kami memiliki spekulasi tiga model tersebut antara lain, Honda StepWGN. MPV Sliding Door pesaing Nissan Serena ini telah melantai pada ajang GIIAS 2024 meski hanya dalam tahap perkenalan.

BACA JUGA

Kemudian yang kedua diprediksikan merupakan HR-V e:HEV. SUV kompak ini telah meluncur di Thailand dan juga telah terdaftar di laman Samsat DKI dengan nama RV58 CVT ZZ dan juga RV58 RS CVT ZZ.

Dan spekulasi yang terakhir adalah Honda Civic e:HEV. Mobil ini telah meluncur di berbagai negara termasuk Australia.

Baik Civic dan StepWGN e:HEV menggunakan penggerak hybrid yang sama dengan CR-V dan juga Accord yang telah dipasarkan di Indonesia. Sementara HR-V e:HEV menggunakan mesin 1.500 cc yang berpadu dengan motor listrik.

Namun ketika ditanya kapan ketiga model ini meluncur, Yusak Billy masih merahasiakan hal tersebut.

"Ya tunggu saja nanti lah, nanti juga akan tahu," jelas Billy. (AW).

Honda HR-V Hybrid di Thailand. (Foto: Adit)

Tags Terkait :
Honda Mobil Baru
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Holiday In Style 2025, Honda HR-V RS e:HEV Teman Liburan Hemat, Tapi Ada Satu Kekurangannya

Honda HR-V RS e:HEV merupakan mobil yang kami anggap memiliki value for money yang baik. Berikut impresinya ketika kami gunakan plesiran.

1 hari yang lalu


Berita
Honda Mulai Menggunakan Logo Baru Pada 2027, Ini Sejarahnya Hingga Logo Kelima

Logo baru ini menggantikan yang lawas dan nampak lebih sederhana dengan hilangnya frame kotak yang membingkai huruf sakral H.

1 hari yang lalu

Berita
Honda Super-One Meluncur Di Singapura, Harganya Horror

Mobil ini dijajakan di Singapura di angka S$178.999 atau setara dengan Rp 2,3 miliar.

1 hari yang lalu

Berita
Holiday In Style 2025, Mercedes-AMG A35 Sedan Sportscar Eropa Paling Rasional

Mercedes-AMG A35 Sedan adalah sportcar eropa paling rasional. Oleh sebab itu kami pilih sebagai peserta Holiday In Style.

1 hari yang lalu


Terkini

Berita
Hilux Generasi IX Terdaftar Masuk Indonesia. Akankah Diluncurkan Di IIMS 2026?

Hilux Gen IX akan mengusung mesin diesel 2800 cc

13 jam yang lalu


Berita
Hyundai Staria Electric Resmi Melakukan Debut Dunianya

Hyundai Staria Electric resmi melakukan debut dunianya. M

21 jam yang lalu


Berita
Hyundai Palisade Paket Lengkap Sebuah SUV Modern, Ini Skema Kreditnya

Hyundai Palisade generasi kedua memiliki banyak keunggulan sehingga membuatnya banyak diminati. Tertarik membelinya dengan cara kredit? Berikut rinciannya.

1 hari yang lalu


Berita
Holiday In Style 2025, Honda HR-V RS e:HEV Teman Liburan Hemat, Tapi Ada Satu Kekurangannya

Honda HR-V RS e:HEV merupakan mobil yang kami anggap memiliki value for money yang baik. Berikut impresinya ketika kami gunakan plesiran.

1 hari yang lalu


Berita
Mengenal ID. Era 9X, Crossover VW Bertenaga Listrik

Diklaim bisa jadi pilihan yang sangat menggoda buat pasar mobil Tiongkok dan Asia.

1 hari yang lalu