Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Jetour Fokus Produksi Mobil di Pabrik Yang Sama Dengan Chery dan Neta Agar Lebih Terjangkau

Berita
Sabtu, 16 November 2024 08:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Otodriver


OTODRIVER – Sebagai pendatang baru, PT Jetour Motor Indonesia menegaskan komitmennya untuk fokus merakit kendaraan mereka di Indonesia.

Hal tersebut dalam rangka merespon wacana kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12 persen mulai Januari 2025 mendatang.

“Kami tidak memperkenalkan mobil CBU di sini karena potensi pajaknya yang sangat tinggi. Sebagai gantinya, kami memutuskan untuk memperkenalkan mobil CKD yang dirakit di Indonesia,” ujar Vice President of Jetour International Kevin Xu Haifeng di Jakarta, Jumat, (15/11).

BACA JUGA

Diketahui, dua mobil andalan Jetour yakni Jetour Dashing dan X70 Plus telah diproduksi secara CKD di Indonesia sejak Oktober 2024 di tempat yang sama dengan Chery dan Neta yaitu di Bekasi, Jawa Barat.

Interior Jetour X70 Plus. Foto: Ahmad Biondi

"Perusahaan memutuskan untuk mengikuti aturan yang berlaku dengan memilih untuk merakit mobil di dalam negeri, sebagai langkah strategis untuk mengurangi dampak pajak yang tinggi," ujarnya.

Lebih lanjut Kevin menyampaikan, dengan memilih untuk merakit mobil CKD di Indonesia, perusahaan berharap tidak hanya dapat mengurangi biaya terkait pajak, tetapi juga membuka peluang lebih besar untuk menyerap tenaga kerja lokal.

Dengan perakitan lokal, diharapkan produk otomotif yang dihasilkan dapat lebih terjangkau dan dapat diterima dengan baik oleh pasar Indonesia.

“Kami akan meningkatkan lebih banyak kemungkinan untuk bekerja bagi orang lokal dengan memperkenalkan perakitan kendaraan di sini. Ini adalah komitmen kami untuk berkontribusi lebih besar bagi pembangunan industri otomotif,” tutup Kevin. (AB)


Tags Terkait :
Jetour Mobil Baru Jetour Harga Jetour Jetour Dashing Jetour X70 Plus Spesifikasi Jetour Mesin Jetour Senayan Jetour Jetour Senayan Park Jetour Motor Indonesia Pabrik Jetour Di Bekasi
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Berita
Jetour Fokus Produksi Mobil di Pabrik Yang Sama Dengan Chery dan Neta Agar Lebih Terjangkau

2 jam yang lalu


Berita
Jetour Masuk Indonesia Tebar Ancaman, Brand SUV Paling Berkembang di China Saat Ini

8 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Chery dan Huawei Kerja Sama Bikin SUV Otonom, Siap Masuk Pasar Indonesia?

2 tahun yang lalu


Berita
55 Brand Otomotif Ramaikan GIIAS 2024, Berikut Jadwal, Tiket Dan Cara Ke Sana.

3 bulan yang lalu


Berita
GIIAS 2024: Ada Apa Saja Di Sana, Panduan Lengkap, Peserta, Tiket Dan Shuttle

4 bulan yang lalu


Berita
Di GIIAS 2024 Ada 40 Kendaraan Baru Yang Akan Diperkenalkan, Simak Bocorannya

5 bulan yang lalu


Berita
Merek Jaecoo Dipastikan Hadir Di GIIAS 2024

5 bulan yang lalu


Berita
GIIAS 2024 Hadir Lebih Awal dan Jadi Yang Terbesar Dari Yang Pernah Ada

6 bulan yang lalu


Terkini

First Drive
FIRST DRIVE: Hyundai Ioniq 5 N Di Sirkuit Mandalika, EV Performance Sesungguhnya!

55 menit yang lalu


Berita
Jetour Resmi Jual Dua SUV Keluarga Berbanderol Rp 400 Jutaan, Tapi Bukan EV

1 jam yang lalu


Berita
Jetour Fokus Produksi Mobil di Pabrik Yang Sama Dengan Chery dan Neta Agar Lebih Terjangkau

2 jam yang lalu


Berita
Astra Auto Fest 2024 Resmi Dibuka, Ini Beragam Promo Yang Ditawarkan

4 jam yang lalu


Berita
Tap Insure, Urus Asuransi Lewat Pesan Singkat

20 jam yang lalu