Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Ini Hal Yang Sebabkan Mitsubishi XForce Cocok Untuk Kaum Hawa

Berita
Selasa, 30 Juli 2024 23:32 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


OTODRIVER - XForce merupakan salah satu produk andalan Mitsubishi yang ada saat  ini. Mobil ini pertama kali diperkenalkan pada GIIAS 2023 silam yang artinya saat ini sudah berumur satu tahun.

Walau pun memegang status sebagai SUV Crossover yang syarat dengan aksen macho, namun bukan berarti XForce tak cocok digunakan oleh kaum hawa. 

Sebaliknya, justru XForce dapat memenuhi berbagai kebutuhan yang mendukung aktifitas wanita modern.

BACA JUGA

“Mobil postur yang lebih tinggi secara psikologis akan membuat orang lebih percaya diri. Terlebih untuk kaum hawa karena punya pandangan yang luas dan punya daya jelajah jauh lebih panjang,” tutur Catur Wibowo, Defensive Driving Trainer dari ORD Training Center saat dihubungi OtoDriver, Senin (29/07).

Selain itu, kemampuan XForce dalam kondisi off-road ringan didukung dilengkapi dengan setingan drive mode seperti Normal, Wet, Gravel, dan Mud. Tentunya fitur ini akan memudahkan pengemudinya untuk melewati obstacle seperti jalanan basah dan licin, jalanan berkerikil hingga jalanan yang berlumpur. 

“Fitur-fitur pada drive mode ini setidaknya mampu memberikan ketenangan dan kepercayaan diri untuk berkendara dalam berbagai kondisi,” tambah pria yang akrab disapa Ninot ini.

Dari sisi fitur keselamatan, Mitsubishi XForce menawarkan berbagai fitur keamanan berkendara di berbagai cuaca dan kondisi jalan, dan dilengkapi dengan 4 airbags (driver, passenger dan side airbags). Selain itu terdapat beberapa fitur ADAS, seperti: Active Stability Control, Hill Start Assist, Blind Spot Warning, serta Rear Cross Traffic Alert, Tire Pressure Monitoring System, dan sebagainya.

Interior dengan pandangan ke depan yang luas

“Soal kenyamanan, XForce bisa jadi pilihan. Joknya juga nyaman dan tidak gerah. Sebagai ibu yang bertubuh mungil, saya merasa posisi menyetirnya bisa dikondisikan dengan baik, bahkan anak saya juga bisa duduk nyaman di depan,” terang Rara, salah satu konsumen Mitsubishi XForce saat di acara komunitas gathering XForce di BSD, (27/07).

“Soal keamanan, meski orang bilang fitur ADAS nya tidak lengkap, namun di XForce tetap ada sistem keamanan yang berbeda, seperti salah satunya fitur yang sangat membantu dalam memberikan peringatan kepada pengemudi jika ada kendaraan lain yang mendekat," lanjut wanita yang sebelumnya menggunakan Pajero Sport dan Xpander ini.

Dari segi kepraktisan, XForce dilengkapi dengan 18 kompartemen penyimpanan. Antara lain cup holder di trim pintu pengemudi dan penumpang, laci dasbor, ruang penyimpanan kecil di area dasbor sisi penumpang depan, sampai floor console box di bawah jok penumpang depan dan armrest di antara jok pengemudi dan penumpang depan yang berfungsi sebagai kulkas kecil denagn cooling function yang bisa diisi empat air kemasan botol. Tentu hal ini cukup menyenangkan bagi wanita.

sound system XForce 

Selain itu Mitsubishi menyuguhkan fitur unggulan lainnya yakni audio Dynamic Sound Yamaha Premium yang dikembangkan secara eksklusif untuk model ini semakin meningkatkan driving experience para penggunanya.

“Mitsubishi XForce hadir dari hasil studi mendalam yang dikembangkan khusus untuk pasar otomotif di ASEAN,” terang Intan Vidiasari, General Manager Marketing Communication & PR Division PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) waat ditemui beberapa waktu lalu.  “Menawarkan kelincahan dan efisiensi dari sebuah kendaraan 5-seater, model ini mengkombinasikan utilitas, kehandalan di berbagai medan, kenyamanan sebuah SUV, serta performa khas Mitsubishi Motors yang menjadikan model ini sebagai pesaing yang diperhitungkan di pasar compact SUV,” tutupnya. (SS) 


Tags Terkait :
Mitsubishi XForce XForce Indonesia
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Pesaing Baru Bermunculan, Mitsubishi Pangkas Harga

7 tahun yang lalu


VIDEO: Crash Test Mitsubishi Pajero Sport 2016

Crash Test | 7 tahun yang lalu


Berita
Hasil Crash Test Toyota Calya dan Daihatsu Sigra Telah Dirilis. Begini hasilnya!

7 tahun yang lalu


VIDEO: Mitsubishi Pajero Sport 2016 Review Indonesia | OtoDriver

Berita | 8 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Setengah Abad Isuzu Di Indonesia, Kejar Target Jadi Nomor Satu

1 jam yang lalu


Komparasi
Komparasi Harga, Performance dan Dimensi, Hyundai New Tucson Hybrid vs Honda CR-V Hybrid vs Toyota Corolla Cross Hybrid vs Wuling Almaz Hybrid

4 jam yang lalu


Truk
Pramudi Truk Tronton Nahas Di Semarang jadi Tersangka

6 jam yang lalu


Berita
Wuling Bawa Produk Line Up Lengkap Di Ajang MUF GJAW 2024

8 jam yang lalu


Berita
Citroen Basalt Di Indonesia Mungkin Akan Dilabeli Harga Rp300 Jutaan

13 jam yang lalu