Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Hyundai Creta Facelift Sudah Terdaftar Di NJKB Online, Ada Varian Turbo!

Hyundai Creta versi terbaru diprediksikan bakal hadir di Indonesia tak lama lagi.
Berita - Rabu, 18 September 2024 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


OTODRIVER – Hyundai Creta versi terbaru diprediksikan bakal hadir di Indonesia tak lama lagi. Setelah unggahan spyshotnya beredar di dunia maya, kali ini nama Hyundai Creta facelift tercatat di situs NJKB Online, samsat-pkb.jakarta.go.id.

Dalam situs tersebut, tampak ada 3 nama baru dari Creta. Nama-nama tersebut adalah Creta N Line GLS 4x2 AT, Creta N Line Top 4x2 AT, dan juga Creta N Turbo 1.5 4x2 AT. Ketiga varian tersebut memiliki nilai NJKB mulai dari Rp 223 juta hingga Rp 240 juta.

Hyundai Creta facelift di NJKB Online

Nampaknya, varian-varian ini akan mirip dengan Creta facelift versi India. Untuk mesinnya, pasar India disuguhkan 3 tipe mesin, yakni mesin 1.500 cc 4 silinder non turbo yang sama dengan versi Indonesia dengan tenaga mencapai 115 PS serta torsi 144 Nm.

BACA JUGA

Beberapa kali spy shot kamuflase Hyundai Creta facelift sudah tertangkap kamera di Tanah Air. Jika melihat spesifikasi India, Perubahan paling besar ada di bagian eksteriornya, khususnya di bagian fascia dan juga belakangnya. Creta facelift ini memiliki desain lampu yang semuanya baru dan segar.

Sementara di bagian interiornya, Terlihat layar instrument cluster dan headunit dibuat menyambung dan layarnya tampak besar belum lagi perubahan pada desain dasbornya. Dengan perubahan ini, tampak Creta memiliki aura interior yang lebih premium layaknya Palisade. (AW).


Tags Terkait :
Hyundai Creta
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Hyundai Creta Facelift Sudah Terdaftar Di NJKB Online, Ada Varian Turbo!

1 hari yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Compact SUV Terbaru (September 2024)

1 hari yang lalu


Berita
Mobil Mazda Disebut Mahal, Benarkah Demikian?

2 hari yang lalu


Berita
Deretan Mobil Yang Bisa Anda Test Drive Di GIIAS Surabaya 2024

2 minggu yang lalu


Terkini

Berita
Tidak Semuanya Mulus, Kami Menemukan 5 Kekurangan Pada Neta X Dalam Pengujian

2 jam yang lalu


Berita
Honda HR-V Hybrid Terendus Masuk Indonesia

2 jam yang lalu


Berita
Inilah Bocoran Harga Neta X, Bersaing Dengan BYD Atto 3 dan Lebih Murah Dari Kona EV

3 jam yang lalu


Berita
Berangkat Dari Kesamaan Filosofi Tegas dan Teguh, BAIC Indonesia Pilih Brand Ambassador Jurnalis Kawakan

3 jam yang lalu


Berita
Ford Ranger PHEV Resmi Melenggang

8 jam yang lalu