Beranda Berita

Honda Boyong e:N1 Dan StepWGN Di GIIAS Surabaya 2024, Ada Juga Promo-Promo Menarik

Berita
Jumat, 30 Agustus 2024 06:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Berita - Honda Boyong e:N1 Dan StepWGN Di GIIAS Surabaya 2024, Ada Juga Promo-Promo Menarik
HOnda


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER -  Pada ajang GIIAS Surabaya 2024 ini, Honda turut berpartisipasi. Selain membawa lini produk andalan mereka, Honda juga memboyong mobil yang diperkenalkan pada ajang GIIAS 2024 lalu, yakni e:N1 dan juga StepWGN.

Honda e:N1, merupakan mobil listrik Honda pertama yang akan dipasarkan di Indonesia. Mobil SUV listrik ini rencananya akan diluncurkan di Indonesia pada tahun 2025 mendatang.

Foto - Honda Boyong e:N1 Dan StepWGN Di GIIAS Surabaya 2024, Ada Juga Promo-Promo Menarik
Honda e:N1 di GIIAS Surabaya 2024

Sedangkan Honda StepWGN e:HEV merupakan MPV Sliding Door Honda ini telah berhasil mendapat respon serta sambutan yang positif ketika dipamerkan pertama kali pada ajang GIIAS 2024 lalu. Mobil ini menggunakan teknologi hybrid terbaru yang efisien, bertenaga, sekaligus ramah lingkungan.

BACA JUGA

Selain menampilkan lini produk andalannya, Honda juga memberikan promo menarik, di antaranya:

1.     Bunga 0% sampai dengan 3 tahun untuk pembelian New Honda BR-V N7X Edition, Honda City Hatchback RS, Honda WR-V, All New Honda HR-V, New Honda Brio, atau Honda Mobilio*.

2.     Cicilan ringan mulai 2 jutaan untuk pembelian New Honda Brio*.

3.     DP rendah mulai 20 jutaan untuk pembelian New Honda Brio*.

4.     Tenor panjang hingga 8 tahun untuk pembelian New Honda BR-V N7X Edition, Honda City Hatchback RS, Honda WR-V, All New Honda HR-V, New Honda Brio, atau Honda Mobilio*

5.     Gratis Paket Perawatan Berkala melalui pembelian New Honda BR-V N7X Edition, Honda City Hatchback RS, Honda WR-V, New Honda Brio, atau Honda Mobilio. Paket Perawatan Berkala yang didapakan konsumen berupa Paket Hemat 1, yaitu gratis biaya jasa dan suku cadang untuk perawatan berkala sampai dengan 50.000 KM atau 4 tahun*.

Sepanjang GIIAS Surabaya, Honda juga mempersiapkan exclusive merchandise* dan free coffee beverage khusus untuk konsumen yang melakukan pembelian mobil Honda atau melakukan test drive mobil Honda yang telah dipersiapkan. (AW).


Tags Terkait :
Honda GIIAS Surabaya 2024
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

13 jam yang lalu

Berita
Honda Bakal Rilis Tiga Model Hybrid Tahun Ini, StepWGN Hingga Civic e:HEV

1 hari yang lalu


Berita
Mitsubishi XForce Kini Dilengkapi ADAS, Begini Impresinya

2 bulan yang lalu


Berita
Brand China Dominasi Singapore Motorshow 2025

2 bulan yang lalu


Terkini

Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

13 jam yang lalu


Tips
Ingat, Berkendara Di Jalan Tol Harus Selalu Waspada

13 jam yang lalu


Tips
Pentingnya Periksa Ban Setelah Digunakan Jarak Jauh

15 jam yang lalu


Bus
Tanggal 21 Dan 24 April Gratis Naik Transjakarta Group, Ada Apa?

17 jam yang lalu


Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

18 jam yang lalu