Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Di Tengah Pertumbuhan Merek Mobil Cina Yang Begitu Pesat, Merek Satu Ini Justru Bangkrut

Dari sejumlah merek mobil asal Tiongkok yang tumbuh begitu pesat, rupanya ada segelintir merek asal Cina yang mengalami kebangkrutan.
Berita - Rabu, 14 Agustus 2024 10:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
HiPhi


OTODRIVER – Dari sejumlah merek mobil asal Tiongkok yang tumbuh begitu pesat, rupanya ada segelintir merek asal Cina yang mengalami kebangkrutan. Merek tersebut merupakan Human Horizon yang menaungi merek mobil listrik HiPhi.

Seperti dikutip dari motorauthority.com (13/8), saat ini Human Horizon telah mengajukan pailit ke pengadilan setempat di Yancheng. Disebutkan bahwa seluruh asetnya sudah tidak bisa menutup utang yang menumpuk hingga April silam.

HiPhi X

Human Horizon memenuhi persyaratan untuk restrukturisasi dan akan menunjuk seorang administrator untuk mengawasi proses tersebut selama enam bulan, dengan kemungkinan perpanjangan selama tiga bulan.

BACA JUGA

HiPhi sendiri telah merambah ke berbagai negara, khususnya Jerman dan Norwegia. Namun dengan persaingan yang terlalu kuat di Cina membuat perusahaan mobil satu ini harus menyatakan kebangkrutannya.

Selam tahun 2023 silam, merek mobil ini hanya mampu men-delivery unit sebanyak 8.000 unit ke pasar global. Tidak hanya itu, aktivitas produksi juga sudah terhenti sejak Februari lalu dan diikuti penutupan sejumlah dealer.

Selain Human Horizon, ada beberapa merek mobil asal Cina yang gulung tikar. Sebut saja Weltmeister, Borgward, dan juga Aiways yang harus hengkang dari Tiongkok akibat persaingan yang begitu sengit. (AW).


Tags Terkait :
HiPhi Bangkrut
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Di Tengah Pertumbuhan Merek Mobil Cina Yang Begitu Pesat, Merek Satu Ini Justru Bangkrut

2 bulan yang lalu


Mobil Listrik
Memperkenalkan HiPhi, Mobil Listrik Sporty Dengan Jarak Tempu 800 Km

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Diklaim Lebih Aman, Baterai UABS Resmi Diproduksi Di Indonesia

1 jam yang lalu


Berita
Melihat Lebih Dekat Suzuki eVitara, Calon Rival Hyundai Kona Electric

5 jam yang lalu


Komparasi
BAIC BJ80 Vs Mercedes-Benz G-Class. Seberapa Mirip Dimensi Dan Spesifikasinya?

11 jam yang lalu


Berita
Suzuki eVitara Debut Dunia, Versi Nyata Dari eVX Concept

15 jam yang lalu


Berita
Tak Cuma Buat Angkut Barang, Hilux Rangga Juga Bisa Jadi Mobil Balap

17 jam yang lalu