Beranda Berita

Chery Omoda 5 Direcall Di Malaysia, 2 Unit Alami Patah Sumbu Roda Belakang

Berita
Selasa, 30 April 2024 13:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Berita - Chery Omoda 5 Direcall Di Malaysia, 2 Unit Alami Patah Sumbu Roda Belakang


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

OTODRIVER - Chery Malaysia lakukan recall terhadap pemilik Chery Omoda 5. Seperti dikutip dari paultan.org, hal ini dilakukan menyusul unggahan viral yang memperlihatkan sebuah Omoda 5 mengalami sumbu roda belakang yang terlepas dari kendaraan.

Terlepasnya sumbu roda belakang ini rupanya merupakan kejadian kedua di Negeri Malaysia tersebut. Hal ini dijelaskan oleh Stephanie selaku pemilik Omoda 5 yang terdampak kejadian tersebut.

Foto - Chery Omoda 5 Direcall Di Malaysia, 2 Unit Alami Patah Sumbu Roda Belakang
Sumbu roda Omoda 5 Yang patah

“Mobil telah diderek ke service center Balakong untuk dilakukan investigasi penuh dari Chery. Salah satu sales di cabang ini menginformasikan saya bahwa kejadian ini merupakan kasus yang kedua sementara kasus yang pertama dapat diatasi dengan cepat dan mudah. Saya tidak mengerti apakah informasi ini hanya untuk menenangkan saya,” terang Stephanie.

BACA JUGA

“Halo, Chery Malaysia, saya ingin mendapatkan penjelasan mengapa sumbu roda belakang saya patah saat mengemudi. Tidak ada gundukan, tidak ada kecelakaan, tidak ada lubang, dan tiba-tiba sumbu roda belakang lepas dari kendaraan, Selain itu, mengapa sepertinya hanya ada 2 titik las dan tidak seluruhnya, sehingga membiarkan karat menggerogoti sambungan dan menyebabkannya terlepas secara spontan?

Saya bukan ahli mobil, jadi saya tidak akan berspekulasi lebih jauh, tapi mungkin Anda bisa meminta pakar dan untuk memeriksanya dan memberi tahu saya apa yang salah, serta apa langkah selanjutnya yang ingin Anda ambil. Kami cukup beruntung hal itu terjadi saat kami berjalan pelan untuk melewati tikungan,” tambahnya.

Terkait hal ini, Chery Malaysia pun melakukan recall untuk melakukan investigasi pada bagian sumbu roda belakang tersebut.

adit

Kendati demikian, hingga saat ini belum ada kejadian serupa yang menimpa pengguna Omoda 5 di Indonesia. Ilham Pratama selaku Head of Marketing PT Chery Sales Indonesia menegaskan bahwa hal tersebut hanya terjadi di Negeri Jiran.

"Yang itu (kejadian Chery Omoda 5 patah sumbu belakang) terjadi di Malaysia," jelasnya saat dihubungi oleh tim OtoDriver, Senin (29/4).

Namun ia juga belum bisa memastikan apakah hal ini juga terjadi di Indonesia atau tidak. (AW).

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Chery Omoda 5
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Berbeda Dengan Honda HR-V, Varian Tertinggi Creta Justru Yang Terlaris

1 bulan yang lalu

Berita
Ternyata Mazda CX-30 Improvement Punya Fitur Baru Berikut Ini

2 bulan yang lalu


Berita
Membandingkan Dimensi, Performa Mesin dan Harga Jetour X70 Plus dengan Chery Tiggo 8

3 bulan yang lalu


Used Car
Mobil Bekas Chery Omoda 5 Series Kini Laris Manis

3 bulan yang lalu

Berita
Ingin Test Drive Mobil Terbaru di MUF GJAW 2024 ? Ini Daftarnya

3 bulan yang lalu


Berita
Ini Dia Harga Resmi Chery Tiggo 8, Setara Dengan LSUV Jepang

5 bulan yang lalu


Berita
Begini Tampilan Chery Tiggo 7 Sport, Mirip Dengan Land Rover Discovery Sport

6 bulan yang lalu


Berita
Chery Tiggo 8 Bakal Memiliki Kisaran Harga Omoda 5 GT, Tidak Akan Saling Membunuh?

8 bulan yang lalu


Terkini

Berita
PEVS 2025 Dorong Ekosistem EV, Pabrikan Luar Mulai Tertarik Membantu Membuat Mobil Nasional

9 menit yang lalu


Berita
Hyundai Ioniq 5 Hanya Dijual 50 Unit, Ini Bedanya

1 jam yang lalu


Tips
Mengenal Pilihan Cairan Wiper Paling Ideal Untuk Mobil Anda

1 jam yang lalu


Berita
Ini Lokasi Rest Area Di Jalur Tol Merak-Probolinggo

2 jam yang lalu


Berita
Jetour Rilis Harga Baru Dashing Dan X70 Plus, Lebih Murah Hingga Rp 40 Juta

4 jam yang lalu