OTODRIVER - Mercedes-Benz C-Class berpenggerak listrik murni tertangkap kamera saat sedang melakukan pengetesan.
Mercedes-Benz memang saat ini tengah berfokus untuk memproduksi mobil listrik hingga tahun 2030 mendatang.
Kehadiran C-Class full listrik ini selah menjadi jawaban Mercedes-Benz akan model BMW i4 yang sudah cukup lama diproduksi.
Tetapi, ada beberapa detil yang cukup terlihat pada mobil ini.
Yang pertama di bagian depannya, C-Class disinyalir tidak akan lagi memiliki grill radiator layaknya mobil-mobil listrik Mercedes-EQ yang saat ini dipasarkan.
Sementara di bagian lampu utamanya, disinyalir desain tersebut bukan merupakan desain final dari sedan satu ini.
Dan yang menarik, handle pintu yang ada di mobil ini diperkirakan bakal berbeda dengan model produksi massalnya.
Kemungkinan besar, handle pintu C-Class electric ini bakal memiliki model yang sama dengan EQE dan juga EQS, yakni handle yang terlipat secara elektrikal.
Sebelumnya, Mercedes-Benz sudah memperkenalkan wujud konsep dari mobil listrik yang akan hadir di masa yang akan datang, yakni CLA-Class dengan penggerak listrik.
Mercedes-Benz mengungkapkan Konsep CLA-Class di IAA 2023 di Munich, dengan jangkauan jarak tempuh mencapai 750 km.
Meski tak banyak bocoran detail tentang sedan yang memiliki desain futuristik ini, diperkirakan Mercedes-Benz mengambil inspirasi dari konsep Vision EQXX yang diperkenalkan pada tahun 2022 lalu, termasuk motor listrik yang digunakan. (AW).