Beranda Berita

Porsche Cayenne Generasi Keempat Dipersenjatai Full Electric

Berita
Minggu, 26 Maret 2023 12:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Berita - Porsche Cayenne Generasi Keempat Dipersenjatai Full Electric


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Porsche secara resmi mengonfirmasikan kehadiran Cayenne generasi keempat. Produsen asal Jerman tersebut juga telah memproduksi SUV ini di Bratislava, Slowakia, meskipun Cayenne generasi ketiga belum terungkap.

Cayenne generasi keempat akan menjadi kendaraan yang sangat penting bagi merek tersebut karena akan diproduksi dengan powertrain all-electric, seperti disiarkan laman Carscoop, Jumat.

Meskipun belum diketahui apakah Porsche juga akan menjualnya bersama varian bertenaga pembakaran, seperti yang direncanakan berkaitan dengan Macan ICE dan Macan EV, yang akan diluncurkan setelah jajaran model 718 listrik yang akan debut pada tahun 2025.

BACA JUGA

Porsche Cayenne telah lama dikaitkan dengan Bratislava. Ketika produksi SUV pertama kali dimulai pada tahun 2002, bodi mobil dicat dan dirakit di Bratislava dan kemudian dikirim ke Leipzig, Jerman untuk diselesaikan.

Produksi Cayenne pindah ke Bratislava dengan peluncuran model generasi ketiga pada tahun 2017 dan sejak itu, lokasi tersebut bertanggung jawab untuk membangun varian tenaga pembakaran dan plug-in hybrid.

"Pabrik di Bratislava telah melakukan pekerjaan luar biasa dalam beberapa tahun terakhir dan telah menerima beberapa penghargaan," kata anggota dewan untuk Produksi dan Logistik di Porsche, Albrecht Reimold.

Reimold mengatakan Cayenne masa depan akan menjadi SUV elektrik penuh pertama yang diproduksi di Bratislava.


Tags Terkait :
Porsche Cayenne
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Porsche Cayman Dan Boxster Berevolusi Jadi EV, Begini Kira-Kira Spesifikasinya

1 hari yang lalu

Berita
Merasakan Kenyamanan Baris Kedua Porsche Cayenne Berharga Rp 3 Miliaran, Ini Beragam Fitur Yang Tersedia

3 bulan yang lalu


Berita
Sedan Berperforma Tinggi Audi Tetap Pertahankan V8 Untuk Tandingi M5 dan AMG

8 bulan yang lalu


Berita
Asal Usul Nama Porsche Macan, Dari Bahasa Indonesia?

9 bulan yang lalu


Berita
Eurokars Group Untuk Pertama Kalinya Tawarkan Mobil Bekas, Mulai Porsche Hingga Bentley

9 bulan yang lalu


Berita
Porsche Kerja Sama Dengan Leica, Kini Ada Store Kamera Mewah di Dealer Mereka

1 tahun yang lalu


Berita
Porsche Resmikan Fasilitas Pengisian Daya Terbarunya Di Hotel Bintang Lima Di Jakarta Barat

1 tahun yang lalu


Mobil Listrik
Porsche Macan EV Segera Meluncur, Punya Torsi 1.000 Nm

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Denza N9 Siap Hadir Di Indonesia, Lebih Besar Dari Land Cruiser 300 Dan Tank 500

4 jam yang lalu


Berita
MG Motor Siapkan 17 Model Baru Hingga 2027, Dari Mobil Bensin Hingga EV Dengan Jangkauan 1.000 Km

4 jam yang lalu


Berita
Melihat Langsung MG ZS Hybrid Yang Segera Dijual Di Indonesia, Diprediksi Rp 300 Jutaan

5 jam yang lalu


Tips
Radiator Anda Berkarat? Ini Penyebabnya

7 jam yang lalu


Bus
Tarif Spesial Bus Double Decker Damri, Ruta Jakarta-Surabaya-Malang Hanya Rp 400 Ribu

7 jam yang lalu