Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Polemik PO Kencana Stop Layanan Jepara-Jakarta

Berita
Selasa, 13 Juni 2023 18:00 WIB
Penulis : Ivan Casagrande


Kabar kurang sedap berhembus dari salah satu perusahaan otobus (PO) Kencana yang bermarkas di Jepara, Jawa Tengah. 

PO Kencana, mengumumkan pemberhentian operasi trayek Jepara-Jakarta PP sampai batas waktu belum ditentukan.

BACA JUGA

"Kabar dari PO KENCANA, stop layanan jepara jakarta pp sampai batas waktu yg ditentukan..Menjelang lebaran jual unit, disaat po po laen memperkuat armadanya untuk hajatan lebaran. Kini tutup sampai batas waktu yg tdk ditentukan." 

Twit @speedhunter_bus ini lantas diperkuat dengan unggahan screeshot yang disinyalir pesan whatsapp dari internal PO Kencana. 

"Selamat pagi Bapak/Ibu Agen semuanya. Mohon maaf dengan berat hati kami infokan untuk update terbaru mengenai operasional bus Kencana. Per tanggal 12 Juni untuk operasional Jepara-Jakarta PP nonaktif atau tidak operasional sampai batas waktu yang belum ditentukan. Mohon bisa disampaikan ke semua penumpang. Terimakasih," demikian bunyi tangkapan layar tersebut.

Tim bus-truck.id lantas mengonfirmasi hal ini ke Rian Mahendra selaku Konsultan Keagenan dan SDM pool PO Kencana. 

"Saya ini di Kencana sebatas konsultan Keagenan dan SDM pool. Jadi saya tidak bertanggung jawab atas pengendalian operasional dan financial," kata Rian Mahendra saat dikonfirmasi via Whatsapp. 

"Jadi saya enggak punya wewenang buat jawab hal itu," tandasnya lagi. 

undefined

Bicara armada, PO Kencana sejatinya sudah melengkapi 1 lagi amunisi double decker yang dibangun di karoseri Tentrem, Malang menggunakan sasis Scania K410IB.

Sebelumnya, rute Jepara-Jakarta yang dilalui PO Kencana mulai dari Kelet - S.Oyot - Bangsri - Mlonggo - Pecangaan - Gotri - Mayong - Pati - Kudus - Demak - Semarang - Parung - Ciputat - Lebak Bulus - Pasar Rebo - Jatiwarna - Jatiasih - Pulogebang - Bekasi Timur - Cikarang.


Tags Terkait :
PO Kencana Jakarta-jepara Pp Trayek Bus
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Polemik PO Kencana Stop Layanan Jepara-Jakarta

1 tahun yang lalu


Bus
Naik Bus Dapat Makan Gratis? Kenali Kelas dan Jurusannya

4 tahun yang lalu


Berita
Vakumnya Bikin Heboh, PO Kencana Resmi Kembali Beroperasi

1 tahun yang lalu


Berita
Update Polemik PO Kencana, Tetap Beroperasi Tapi...

1 tahun yang lalu


Berita
Berharap Yang Terbaik Bagi PO Kencana, Rian Mahendra Justru Fokus Hal Ini

1 tahun yang lalu


Bus
Karoseri Tentrem Rilis Dua Bus Mewah Avante, Serupa Tapi Beda Kelas

3 tahun yang lalu


Bus
PO Muji Jaya Hadirkan Bus Ultimate Ride Baru, Jadi Kado Ulang Tahun

3 tahun yang lalu


Bus
Pertama di Jepara, Shantika Hadirkan Bus Social Distancing Jurusan Jakarta

4 tahun yang lalu


Terkini

Truk
Apa Itu Truk eTopas SuperPanther ?

5 jam yang lalu


Berita
Keluarkan Rp 70 Miliar, Mazda Bangun Training Center Di PIK 2

6 jam yang lalu


Berita
Hyundai New Tucson Hybrid Terendus Masuk Indonesia. Pake Mesin Santa Fe

7 jam yang lalu


Berita
Maxus Mifa 7 Dan Mifa 9 Resmi Diperkenalkan, Belum Ada Harga Jualnya

7 jam yang lalu


Berita
Pramudi Angkot Kecebur Sungai Akan Ditindak Tegas

17 jam yang lalu