Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Plaza Subaru Surabaya Resmi Beroperasi, Ini Fasilitasnya

Berita
Jumat, 26 Mei 2023 06:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Subaru Indonesia akhirnya menambah jaringan dealer mereka dengan peresmian Plaza Subaru Surabaya yang berlokasi di  Jl. Mayjen HR. Muhammad No. 149, Surabaya.

Dalam acara pembukaan dealer ini, Subaru Indonesia turut memperkenalkan model legendaris The all-new Subaru WRX dan compact SUV terbaru, The all-new Subaru Crosstrek untuk wilayah Jawa Timur.

BACA JUGA

Alasan mengapa Surabaya dipilih sebagai tempat pembukaan diler ketiga ini ialah, kota ini merupakan salah satu kota besar dan berkembang pesat, serta menjadi pusat bisnis dan industri di Jawa Timur. Surabaya adalah motor utama pertumbuhan Jawa Timur sebagai provinsi dengan Pendapatan Domestik Regional Bruto (PDRB) tertinggi kedua di Indonesia. Berdasarkan data BPS sebesar Rp2.730,9 triliun pada 2022.

Dengan potensinya sebagai kota yang juga merupakan rumah bagi banyak industri, UMKM, dan ekonomi kreatif yang berkembang pesat, sangat tepat rasanya Subaru melebarkan sayapnya ke Jawa Timur dengan memulai operasional Plaza Subaru Surabaya mulai hari ini.

“Dengan berdirinya diler baru di wilayah yang strategis ini, kami berharap dapat memberikan akses yang lebih mudah bagi pelanggan kami di kota Surabaya dan sekitarnya untuk mendapatkan pelayanan 3S (Sales, Service dan Sparepart). Plaza Subaru Surabaya berdiri diatas lahan 534 m2, dengan 4 display unit di area Showroom dan 2 working bay di area bengkel”, tambah Arie.

Pada grand opening Plaza Subaru Surabaya, Subaru Indonesia juga memperkenalkan 3 model yang untuk pertama kalinya hadir di Jawa Timur, yaitu The all-new Subaru Crosstrek, The all-new Subaru WRX sedan &  The all-new Subaru WRX Wagon. Ketiga model ini dilengkapi dengan 4 fitur kunci seperti Subaru Global Platform, Symmetrical All-wheel Drive, Boxer Engine, dan Subaru EyeSight. 

Adapun seluruh kendaraan yang dipasarkan Subaru Indonesia melalui jaringan diler resmi Plaza Subaru telah dilengkapi dengan Garansi 3 tahun / 100.000 km, servis gratis 3 tahun / 50.000km (tergantung mana yang tercapai lebih dahulu), dan juga Subaru Roadside Assistance 3 tahun, layanan bantuan darurat 24/7.


Tags Terkait :
Subaru Plaza Subaru Surabaya
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Subaru BRZ Untuk Kejuaraan Drift Indonesia Ini Resmi Diperkenalkan

4 bulan yang lalu


Berita
Subaru Hadirkan Jagoan-Jagoannya di 6 Kota Besar Pada BCA Expoversary 2024

8 bulan yang lalu


Berita
Subaru Sapa Warga Bandung, Hadirkan Dealer Super Nyaman

11 bulan yang lalu


Berita
Subaru Resmikan Dealer Terbarunya Di Wilayah Tebet

1 tahun yang lalu


Berita
Subaru DriveFest Resmi Digelar, Memperingati Ultah Ke-50 Perjalanan Core Technology All-Wheel Drive

1 tahun yang lalu


Berita
Plaza Subaru Surabaya Resmi Beroperasi, Ini Fasilitasnya

1 tahun yang lalu


Berita
18 Unit Subaru WRX Diterima Oleh Pelanggan Pertamanya

1 tahun yang lalu


Berita
Berbeda Dengan Brand Jepang Lainnya, Begini Filosofi Subaru Tentang Dealer

2 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Fitur 'Mata Dewa' Bakal Hadir di Mobil BYD Yang Dijual di Indonesia, Ini Kehebatannya

34 menit yang lalu


Bus
Transjakarta Akan Tempatkan Petugas Di Perlintasan Kereta Api

2 jam yang lalu


Bus
Ini Cara Daftar Mudik Gratis Naik Bus Bersama Alfamart

3 jam yang lalu


Bus
Daftar Mudik Bareng Naik Bus Warga Jateng Di Jabodetabek Dibuka 24 Februari 2025

4 jam yang lalu


Berita
Wuling BinguoEV Jadi Ajang Lomba Karya Seni, Ini Pemenangnya

15 jam yang lalu