Mengenal BYD Seal Penantang BMW i4, Sedan Listrik Yang Dijual Rp 1,3 M

 Ahmad Biondi    13 January, 2023
Berita

BYD memang sedang viral di China, lantaran banyak melansir model baru berpenampilan modern dan mulai merambah segmen premium.

Setelah membuat lawan Land Cruiser, kini BYD meluncurkan sedan listrik mewah BYD Seal di pasar India pada kuartal keempat tahun ini, mengutip laporan The Times of India.

Dalam acara Auto Expo 2023 di New Delhi, India. Kehadiran sedan Seal itu menandai produk ketiga yang diluncurkan BYD dalam dua tahun setelah hadir di India.


"Dengan peluncuran sedan mewah listrik BYD Seal, dan peluncuran edisi terbatas BYD ATTO 3, Blade Battery, dan Platform 3.0, kami menegaskan komitmen untuk berkontribusi pada pertumbuhan segmen kendaraan listrik India dengan teknologi EV," kata Wakil Presiden Senior Kendaraan Penumpang Listrik BYD India Sanjay Gopalakrishnan.

Sedan all-wheel-drive itu diklaim mampu menempuh jarak 0-100 kilometer per jam hanya dalam 3,8 detik. Seal juga akan memiliki jangkauan jarak tempuh 700 kilometer dengan muatan penuh.

Seal didasarkan pada e-Platform 3.0 dan merupakan yang pertama menggunakan teknologi cell to body (CTB) dari BYD. Mobil ini menjanjikan koefisien drag hanya 0,21 cd. BYD juga menawarkan kemampuan pengisian daya secara cepat hingga 150 kW.

Menurut Hindustan Times, harga BYD Seal di India diperkirakan sekitar 65-70 lakh rupee atau sekitar Rp1,2-1,3 miliar. Dengan harga ini, BYD Seal akan bersaing dengan Kia EV6 dan BMW i4.

Dalam kesempatan yang sama di Auto Expo 2023, BYD turut memamerkan ATTO 3 edisi terbatas dalam warna hijau hutan yang hanya diproduksi sebanyak 1.200 unit.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru seputar otomotif roda empat setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Bagikan

Rekomendasi Untuk Anda

BeritaAkselerasi BYD Seal 3,8S Sesuai Dengan Klaim?4 hari laluBeritaPabrik BYD Di Indonesia Mulai Dibangun Bulan Juli 202421 March 2024Mobil ListrikPertahankan Dominasi di Kelas Mobil Listrik, BYD Kembali Pangkas Harga Jualnya17 March 2024BeritaBYD Jadi Mobil Teraman Di Dunia17 March 2024

Trending

Toyota Land Cruiser FJ Bakal Dibanderol Setara Fortuner?
SPY SHOT: Toyota Rush Versi Penyegaran 2024
Kecelakaan Beruntun Halim Libatkan Kona Electric, Bukti Mobil Listrik Aman Terhadap Tabrakan
Oli Milik Anak Bangsa Ini Tunjuk Artis Legenda Menjadi Brand Ambassadornya
Perusahan Mobil Asal China, GWM Buka Dealer Pertama di Indonesia

Berita Terbaru

BeritaPeriklindo: Road Map Elektrifikasi Nasional Tetap Berjalan6 jam laluBeritaMelihat Keunggulan BAIC X55 II, Bertenaga Mesin Lebih Besar Ketimbang Almaz dan Omoda 7 jam laluBerita Suzuki Siapkan 66 Bengkel Siaga Kawal Pemudik Lebaran 20247 jam laluMobil ListrikNissan Bakal Jual 16 Mobil Listrik di 202610 jam laluBeritaBAIC Resmi Jualan di Indonesia, Dua Model Ini Yang Bakal Dilepas Dalam Waktu Dekat11 jam laluBeritaAda Satu Merek Mobil Cina Lagi Meluncur Minggu Depan Di Indonesia13 jam laluBeritaBuka Puasa Bersama Komunitas Suzuki Jimny Dan Katana15 jam laluBeritaSuzuki Australia Recall Jimny Lansiran 2018-2019, Bagaimana Dengan Indonesia?1 hari lalu