Membandingkan Penjualan Mercedes-Benz dengan BMW di 2022 Ini, Siapa Unggul?

 Ahmad Biondi    13 January, 2023
Berita

Penjualan otomotif di dunia memang masih didominasi Volkswagen Group dan juga Toyota. Namun ada kabar baik pada tahun 2022 ini, di mana produsen asal Jerman memperoleh hasil yang positif.

Pada Selasa (12/01), mereka melaporkan bahwa pihaknya telah mengirimkan sebanyak 2,05 juta mobil penumpang ke pelanggan pada tahun 2022.

Mengutip Reuters, meskipun itu angka yang bagus, namun ternyata masih ada penurunan sebesar 1 persen dari tahun sebelumnya. Hal itu terjadi karena Mercedes-Benz merasakan dampak dari situasi pandemi COVID-19.

Meskipun begitu, penjualan di kuartal keempat naik 17 persen karena hambatan logistik dan rantai pasokan mereda. Penjualan kendaraan listrik baterai juga tumbuh 124 persen sepanjang 2022 menjadi 117.800 unit.


Permintaan untuk mobil mewah Maybach sangat kuat, dengan penjualan tahun lalu naik 37 persen YoY didorong oleh penjualan yang lebih tinggi di China, Jepang, Korea, dan Timur Tengah.

Menurut data Mercedes-Benz, satu-satunya wilayah utama yang mengalami penurunan penjualan dari tahun ke tahun adalah China, dengan penurunan sebesar 1 persen.

Eropa dan Amerika Utara masing-masing mengalami pertumbuhan 1 persen dan 3 persen. Sementara negara-negara lain mengalami penurunan penjualan sebesar 27 persen, sebagian besar disebabkan karena Mercedes-Benz menangguhkan operasinya di Rusia setelah negara itu invasi ke Ukraina.

Mercedes-Benz menyebutkan bahwa kendaraan di segmen harga terendah atau entry-level mengalami penurunan penjualan 10 persen terutama karena kemacetan rantai pasokan.

Sementara itu secara terpisah pada Selasa, saingannya, BMW Group dilaporkan telah mengirimkan kurang dari 2,4 juta kendaraan ke pelanggan pada 2022 atau turun 4,8 persen dari tahun sebelumnya.

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru seputar otomotif roda empat setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.

Bagikan

Rekomendasi Untuk Anda

BeritaMercedes-EQ G-Class EV Resmi Melakukan Debut Dunianya26 April 2024BeritaMercedes-Benz Tarik Kembali 7000-an SUV Mereka di Australia, Bagaimana Dengan di Indonesia?16 April 2024BeritaMercedes-Benz G-Class Versi Terbaru Rilis, Masih Pertahankan Desain Ikoniknya01 April 2024BeritaMobilnya Disebut Mirip G-Class, Ini Jawaban Pihak BAIC31 March 2024

Trending

Daftar Harga TOYOTA Terbaru (Mei 2024)
Cocok Buat Usaha Grab Dengan Modal Rp 30 Jutaan, Lihat Skema Angsuran Avanza Ini
GIIAS 2024 Hadir Lebih Awal dan Jadi Yang Terbesar Sepanjang Sejarah, 300 Kendaraan Baru Bakal Meluncur
Daftar Harga MAZDA Terbaru (Mei 2024)
Daftar Harga NISSAN Terbaru (April 2024)

Berita Terbaru

BeritaAPM Tetap Memberikan Layanan Terbaiknya Paska Hengkangnya Peugeot Dari Indonesia14 jam laluKomparasiMembandingkan Harga, Performa Mesin dan Dimensi GWM Tank 500 VS Hyundai Palisade VS Ford Everest16 jam laluBeritaSegini Konsumsi BBM GWM Tank 500 Hybrid, Isi Tangki Sampai Penuh Rp 1 Jutaan17 jam laluDaftar HargaDaftar Harga HYUNDAI Terbaru (Mei 2024)18 jam laluMobil Listrik New Tesla Model 3 Highland Melenggang Di Indonesia. Lebih Canggih Dan Hanya Rp 50 Juta Lebih Mahal20 jam laluTest DriveXiaomi Produksi Setiap SU7 Hanya Dalam 76 Detik1 hari laluBeritaHyundai Ioniq 5 Dan Ioniq 6 Direcall, Update Software ICCU Untuk Pengisian Daya Lebih Optimal1 hari laluBeritaKia Sebarkan Teaser EV3, Debut Dunia 23 Mei Mendatang1 hari lalu