Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Honda Siapkan SUV Kompak Baru Untuk Pasar India

Berita
Rabu, 11 Januari 2023 11:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Honda dikabarkan akan meluncurkan SUV barunya lagi. Seperti dikutip dari Autocar (10/11), kabarnya SUV yang satu ini bakal melakoni debutnya di Negeri Bombay pada pertengahan tahun 2023 ini.

Gambar teaser-nya pun sudah dipublikasikan. Tampaknya SUV ini memiliki moncong yang tegak dengan grille dan lampu depan lebar. Lampu daytime running light (DRL) LED diposisikan di atas lampu utama.

BACA JUGA

Ada beberapa desain yang menegaskan bahwa SUV ini berbeda dengan Honda HR-V. Bemper depan memiliki tampilan unik, ada skid plate, dan lampu kabut bundar. Pembeda selanjutnya adalah lengkungan roda yang lebih bersudut daripada Honda HR-V yang terlihat melingkar.

SUV compact terbaru Honda ini akan berukuran panjang sekitar 4,2-4,3 meter. Mobil ini akan menggunakan basis yang sama dengan Honda Amaze di India.
Kabar yang beredar,  SUV compact Honda ini akan hadir dengan mesin 1.500 cc bertenaga 121 daya kuda. Honda juga akan menawarkan versi hybrid dengan mesin 1.500 cc seperti pada Honda City e:HEV. Opsi transmisinya mungkin ada transmisi manual 5 percepatan dan CVT untuk versi mesin bensinnya. Atau, transmisi e-Drive untuk versi hybrid.

SUV terbaru Honda ini bakal menantang Hyundai Creta, Kia Seltos, Suzuki Grand Vitara dan Toyota Urban Cruiser Hyryder. SUV di kelas itu memang tengah naik daun, banyak konsumen yang berminat SUV kelas menengah tersebut. Rumornya, mobil ini akan diluncurkan sekitar bulan April atau Mei 2023.
 

Apakah kualitas mobil China sudah bisa disandingkan dengan mobil Jepang dan Eropa?

Mobil China pernah punya sejarah kelam dalam hal kualitas. Saat ini produk mobil China yang hadir di Indonesia sudah punya kualitas yang lebih baik dibandingkan produk saat itu.

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Honda SUV RS
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Hyundai All New Santa Fe Resmi Meluncur, Harga Menggoda Calon Konsumen Honda CR-V

1 bulan yang lalu


Berita
Irit Harga & Irit Bensin Ala Wuling Almaz Hybrid. Ini Dia Kata Konsumennya

1 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Mini SUV (September 2024)

2 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Compact SUV Terbaru (September 2024)

2 bulan yang lalu


Berita
Honda Boyong e:N1 Dan StepWGN Di GIIAS Surabaya 2024, Ada Juga Promo-Promo Menarik

2 bulan yang lalu


Berita
Wuling Almaz RS Pro Hybrid Jadi Mobil C-Segmen Hybrid Paling Ramah Di Kantong

3 bulan yang lalu


Berita
Melihat Rapor SPK Toyota, Honda, Dan Wuling Selama GIIAS 2024

3 bulan yang lalu


Berita
GWM Haval Jolion HEV Jadi Crossover B-Segmen Terkuat Di Indonesia. Siap Hajar Yaris Cross dan HR-V?

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
BP-AKR Resmikan SPBU Pertama Mereka di Kota Bandung, Di Sini Tempatnya

3 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Beri Sinyal Siapkan Mobil Hybrid Rakitan Dalam Negeri

4 jam yang lalu


Berita
Ini Yang Bakal Terjadi Apabila Honda-Nissan-Mitsubishi Merger

4 jam yang lalu


Berita
Toyota Zenix Hybrid Tipe V Jadi Yang Terlaris di Indonesia, Ini Skema Kreditnya Selama 5 Tahun

6 jam yang lalu


Berita
Percepatan Pabrik BYD Dilakukan, Selesai 2025

7 jam yang lalu