Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

5 Hal Yang Wajib Diingat Selama Mengemudi Jarak Jauh

Berita
Minggu, 1 Januari 2023 06:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Momentum pergantian tahun baru dimanfaatkan masyarakat untuk pulang kampung atau berwisata bersama keluarga. 

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberikan imbauan kepada pelanggan yang ingin melakukan perjalanan menggunakan kendaraan, untuk memperhatikan kondisi kendaraan yang akan digunakan dan mengatur rencana perjalanan dengan matang.

BACA JUGA

Lakukan pengecekan mobil secara mandiri

Sebelum melakukan perjalanan jauh, pengendara dapat melakukan pengecekan harian secara mandiri pada kondisi mesin, misalnya seperti pemeriksaan oli mesin, pemeriksaan radiator, rem, suspensi, lampu penerangan, fungsi kerja wiper, pengecekan kebocoran cairan/oli, sistem kelistrikan, tekanan angin dan ketebalan permukaan ban. Tetapi apabila ingin melakukan perjalanan jauh dan batas service kendaraan sudah dekat, sebaiknya segera mengunjungi bengkel resmi untuk melakukan service. 

Antisipasi cuaca hujan

Memasuki liburan akhir tahun, biasanya intensitas hujan semakin tinggi. Untuk mengantisipasi hal tersebut, sebaiknya pastikan kondisi karet wiper masih berfungsi dengan baik sebelum melakukan perjalanan. Kemudian penyediaan payung di dalam mobil juga diperlukan bagi penumpang maupun pengendara. Tidak lupa luangkan waktu untuk dapat mencuci mobil yang telah kotor akibat hujan agar mobil terlihat bersih, selain itu meningkatkan keselamatan berkendara karena kaca mobil bersih dan terbebas dari kotoran, dan juga mampu menjaga kualitas cat mobil karena terhindar dari timbulnya jamur.

Pemilihan rute terdekat dan lebih lancar

Salah satu penyebab perjalanan terasa melelahkan adalah lamanya durasi perjalanan akibat salah pemilihan rute dan mengalami kemacetan panjang. Agar waktu yang berharga bersama keluarga dapat dimanfaatkan untuk aktivitas lainnya, pengendara disarankan untuk mengunjungi layanan navigasi sebelum keberangkatan sebagai solusi terbaik untuk memilih rute, menentukan titik pemberhentian sementara dan menghindari objek-objek penyebab kemacetan seperti pasar atau kawasan wisata yang tidak ingin dikunjungi.

Ciptakan dan nikmati perjalanan yang aman

Selama perjalanan, biasanya kita akan menghadapi beragam karakter pengendara lain yang dapat mempengaruhi emosi. Jika para pengendara bersama-sama menerapkan gaya berkendara yang tenang dan halus serta selalu mentaati peraturan lalu lintas, maka kontribusi untuk menciptakan kelancaran perjalanan akan lebih terasa. Pengendara diharapkan selalu konsentrasi dan tidak terpancing emosi apabila melihat pengendara lain mengemudi secara agresif maupun melanggar aturan. Dengan gaya berkendara yang tenang akan memberikan rasa aman dan nyaman bagi penumpang. Selain itu pengendara juga bisa memanfaatkan fasilitas hiburan yang ada di kendaraan seperti mendengarkan music dan konektivitas ke smartphone. Namun pengendara di imbau untuk tetap konsentrasi selama perjalanan.

Terapkan gaya berkendara Eco-Driving

Teknik berkendara juga harus diperhatikan ketika melakukan perjalanan. Seperti menggunakan teknik berkendara Eco-Driving yang memiliki manfaat yaitu mengoptimalkan penggunaan bahan bakar secara efisien, serta berkontribusi menjaga lingkungan karena mampu mengurangi potensi emisi pencemaran. Dalam teknik Eco-Driving, pengendara dapat memperhatikan beberapa kebiasaan seperti memanaskan mesin mobil seperlunya, menstabilkan kecepatan serta menjaga kecepatan mesin saat akselarasi sambil menjaga jarak dengan kendaraan di depan, mengatur AC pada suhu yang ideal, dan menggunakan fitur penunjang seperti Engine Auto Start-Stop seperti yang telah disematkan di mobil Suzuki All New Ertiga Hybrid.

“Selain memastikan kondisi mobil yang baik, pengendara juga harus memperhatikan performa kendaraan serta menerapkan teknik berkendara yang baik dan efisien seperti teknik Eco-Driving. Teknik Eco-Driving jika dikombinasikan dengan kendaraan yang menunjang efisiensi perjalanan baik jarak jauh maupun dekat seperti contohnya Suzuki All New Ertiga Hybrid dan XL7 tentu dapat meningkatkan pengalaman berkendara yang nyaman, dan aman, ” terang Joshi Prasetya, Strategic Planning Department Head PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS).


Tags Terkait :
Hyundai Stargazer
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait

Berita
Hyundai Belum Ada Rencana Hadirkan Mobil Lebih Murah Dari Stargazer

11 jam yang lalu


Berita
Puluhan Unit Hyundai Stargazer Jadi Mobil Resmi Liga 1 Indonesia

3 minggu yang lalu


Komparasi
Komparsi Dimensi Dan Mesin Chery Tiggo 8 vs Mitsubishi Xpander Cross vs Hyundai Stargazer X vs Honda BR-V

1 bulan yang lalu


Berita
Penjelasan Chery Kasih Harga Rp 300 Jutaan Pada Chery Tiggo 8

1 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga LSUV Terbaru (September 2024)

2 bulan yang lalu

Daftar Harga
Daftar Harga LMPV Terbaru (September 2024)

2 bulan yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga HYUNDAI Terbaru (September 2024)

2 bulan yang lalu


Berita
Deretan Mobil Yang Bisa Anda Test Drive Di GIIAS Surabaya 2024

2 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Nissan X-Trail e-Power Meluncur Sebentar Lagi, Harga Rp 600-700 Jutaan

1 jam yang lalu


Berita
3 Keunggulan Ini Bikin GWM Jolion Percaya Diri Lawan Para Kompetitornya

5 jam yang lalu


Berita
GWM Indonesia Buka Peluang Ekspor Mobil ke Luar Negeri

6 jam yang lalu


Truk
Pasca Laka KM 92 Tol Cipularang, Kemenhub Akan Panggil Para Bos Truk

10 jam yang lalu


Berita
Hyundai Belum Ada Rencana Hadirkan Mobil Lebih Murah Dari Stargazer

11 jam yang lalu