Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Suzuki S-Presso Sudah Ada Di Indonesia

Berita
Kamis, 16 Juni 2022 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Suzuki S-Presso diprediksikan akan masuk ke Indonesia. Pada GIIAS 2021 mobil ini diprediksikan melantai namun hal tersebut belum terjadi.

Nah, tampaknya S-Presso bakal benar-benar hadir di Indonesia di ajang GIIAS 2022. Hal tersebut dibuktikan dari hasil tangkapan kamera salah satu pengguna akun Instagram bernama @thejodibastian. Terlihat Suzuki S-Presso diangkut menggunakan truk towing tanpa jubah kamuflase sama sekali.

BACA JUGA

Suzuki S-Presso merupakan SUV berukuran mini dengan dimensi panjang 3.565 mm, lebar 1.520 mm dan tinggi 1.565 mm, atau lebih kecil dari Suzuki Ignis atau Karimun Wagon R sekalipun. Tetapi mobil ini punya ciri khas seperti SUV retro yang memiliki bodi kotak dan menampilkan garis-garis tegas.

Yang menarik lainnya, S-Presso punya ground clearance yang cukup tinggi. Tercatat di angka 180 mm atau sama dengan Ignis dan Ertiga serta lebih tinggi dari Karimun Wagon R 170 mm.

S-Presso yang akan dijual di Indonesia dilengkapi mesin 1.0-liter berkode K-10B. Mesin yang sama dengan Karimun Wagon R ini punya keluaran tenaga 67 ps pada 6.200 rpm dan torsi maksimal 90 Nm diputaran 3.500 rpm.

Jika benar hadir di Indonesia, maka S-Presso bakal menjadi pengganti peran Suzuki Karimun Wagon R yang tidak lagi dipasarkan di Indonesia. Namun apakah mobil ini masuk ke dalam skema LCGC atau tidak, kami belum bisa memprediksikan saat artikel ini disusun.

Semua bergantung pada proses produksi dari S-Presso. Jika S-Presso didatangkan langsung dari India maka tentu tidak masuk ke dalam skema LCGC. Namun jika mobil ini diproduksi di pabrik Suzuki di Cikarang, kemungkinan besar S-Presso bakal benar-benar menggantikan peran Karimun Wagon R sebagai LCGC.

Saat ini, Suzuki S-Presso hanya dipasarkan di India dan Filipina.  

Apa kelebihan mobil China dibandingkan dengan Jepang, Korea Selatan, Amerika dan Eropa?

Melihat banyaknya brand China yang hadir di Indonesia. Apa kelebihan mereka jika dibandingkan pabrikan asal negara lain?

Polling by Otodriver


Tags Terkait :
Suzuki S-Presso
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Siapa Juara Penjualan Di Segmen LCGC Tahun 2024?

2 bulan yang lalu


Berita
Promo Suzuki Selama Ajang GJAW 2024

3 bulan yang lalu


Berita
Sebelum Beli Jimny 5 Door, Lihat Dan Test Drive Dulu Mobil Ini Di GIIAS 2024

7 bulan yang lalu


Berita
Suzuki EVX Concept Muncul di GIIAS, Dijual Massal Awal 2025

7 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Pemudik Menggunakan EV Bakal Lebih Tenang, Ada Tambahan SPKLU Di Jalur Sumatera Dan Bali

16 jam yang lalu


Bus
Waduh Mayoritas Bus Di Terminal Kampung Rambutan Tak Lolos Uji Kelayakan

17 jam yang lalu


Tips
Ingat Lagi Tips Aman Berikut Ini Sebelum Berangkat Mudik

18 jam yang lalu


Bus
Tiga Rute Transjabodetabek Beroperasi, Termasuk Binong-Grogol Dan Bekasi-Cawang

18 jam yang lalu


Berita
Honda Membocorkan Akan Merilis Mobil Ramah Lingkungan Di 2026, Mulai ZR-V Hingga Prelude

1 hari yang lalu