Beranda Berita

Ruang Kabin CR-V Generasi Terbaru Terkuak, Mirip Civic!

Berita
Jumat, 24 Juni 2022 09:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo
Berita - Ruang Kabin CR-V Generasi Terbaru Terkuak, Mirip Civic!


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Honda CR-V generasi terbaru memang sudah terkuak desain eksteriornya beberapa waktu lalu. SUV medium ini terkuak secara gamblang di Tiongkok.

Kali ini, bagian interiornya pun terungkap sebelum peluncuran resminya. Dan menariknya, desain interiornya sangat mirip dengan saudara sedannya yakni Civic.

Foto - Ruang Kabin CR-V Generasi Terbaru Terkuak, Mirip Civic!

BACA JUGA

Jika dilihat pada gambar, nampak all-new CR-V seolah dipasangkan dasbor milik Civic pada bagian interiornya. Yang langsung terlihat adalah penggunaan kisi-kisi ac yang berpadu dengan honeycomb yang juga ditemukan pada Civic.

Selain itu, desain headunitnya juga terlihat mirip, yakni headunit tipe floating dan bisa dipastikan ukuran layarnya pun sama dengan Civic. Tidak hanya itu, tuas transmisi, pengaturan ac, tombol mode berkendara, tombol rem tangan elektriknya , lingkar kemudi, hingga instrument cluster digitalnya juga terlihat tidak ada perbedaan.

Honda CR-V yang awalnya terkuak di Tiongkok diperkirakan sudah ada di Indonesia meski masih menggunakan jubah kamuflase yang tebal. Sebuah mobil misterius dengan jubah kamuflase yang cukup tebal tertangkap kamera di sebuah Kawasan di Karawang beberapa waktu lalu. Momen ini berhasil diabadikan oleh pengguna akun Instagram @arifnanda1203.

Dari hasil tangkapan foto yang hanya menampilkan bagian belakangnya saja, namun mobil misterius ini dapat dipastikan merupakan Honda CR-V generasi terbaru. Terlihat untuk desain lampu belakangnya sangat mirip dengan CR-V yang sudah menampakkan dirinya di Tiongkok.

Jika melihat versi Tiongkok yang sudah terungkap secara gamblang, Dari tampilan luarnya, mobil ini justru menganut beberapa aksesoris yang digunakan pada versi CR-V untuk pasar Amerika Utara. Hal ini nampak pada side marker lamp (lampu penanda samping) berbentuk melengkung yang ditempatkan overfender. Namun sayangnya bagian samping belakang tidak terekspose dengan baik, sehingga tidak diketahui apakah ada side marker lamp yang biasanya berwarna merah untuk samping kiri-kanan bagian belakang.


Tags Terkait :
Honda CR-V
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
Ruang Interior Honda Prelude Terkuak, Mirip CR-V Hybrid

1 hari yang lalu


Berita
Honda Membocorkan Akan Merilis Mobil Ramah Lingkungan Di 2026, Mulai ZR-V Hingga Prelude

1 hari yang lalu

Berita
Honda Bakal Rilis Tiga Model Hybrid Tahun Ini, StepWGN Hingga Civic e:HEV

1 hari yang lalu


Berita
Biaya Sewa Honda e:N1 Rp 22 Juta Sebulan, Setara Sewa Toyota Fortuner Hingga Denza D9

1 minggu yang lalu


Terkini

Berita
Melihat Langsung MG ZS Hybrid Yang Segera Dijual Di Indonesia, Diprediksi Rp 300 Jutaan

50 menit yang lalu


Tips
Radiator Anda Berkarat? Ini Penyebabnya

1 jam yang lalu


Bus
Tarif Spesial Bus Double Decker Damri, Ruta Jakarta-Surabaya-Malang Hanya Rp 400 Ribu

2 jam yang lalu


Berita
Melihat SUV PHEV Geely Starwish 7, Bisa Tempuh Jarak Hingga 1.420 KM

3 jam yang lalu


Berita
Cartini Iconic Sunday Drive, Ajang Kumpul Seru Srikandi Para Pecinta Otomotif

4 jam yang lalu