Beranda Berita

Inilah Mobil Hasil Kerja Sama Toyota dan Mazda

Berita
Minggu, 30 Januari 2022 09:30 WIB
Penulis : Ahmad Biondi
Berita - Inilah Mobil Hasil Kerja Sama Toyota dan Mazda


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Mazda mengabarkan berita baik terkait kerja samanya dengan Toyota. Kali ini buah karya gabungan dua brand terkemuka tersebut menghadirkan crossover Mazda CX-50 terbaru di pabrik yang dibangun bersama Toyota Motor Corporation di Huntsville, Alabama, Amerika Serikat.

CX-50 merupakan kendaraan pertama yang diproduksi di pabrik Mazda Toyota Manufacturing tersebut, sebagai bagian dari upaya Mazda menguatkan posisi pasar dan penjualannya di AS.

"CX-50 adalah model yang menjadi kekuatan pendorong pertumbuhan bisnis Mazda di Amerika Utara," kata Senior Managing Executive Officer Mazda, Takeshi Mukai, dalam pernyataan resmi perusahaan.

BACA JUGA

Foto - Inilah Mobil Hasil Kerja Sama Toyota dan Mazda

Sejak 2016, Mazda telah terlibat dalam inisiatif untuk memperkuat wilayah penjualannya di AS pasar terpenting Mazda, berdasarkan rencana jangka menengah dari tahun fiskal yang berakhir Maret 2020 hingga tahun fiskal yang berakhir Maret 2026.

Upaya tersebut meliputi meningkatkan dealership ke generasi berikutnya, memperkenalkan pembiayaan penjualan, dan mereformasi operasi penjualan. Selain itu, Mazda berencana untuk meluncurkan CX-50 pada musim semi tahun ini.

Mazda CX-50 diklaim memenuhi gaya hidup dan kebutuhan pelanggan Amerika Utara melalui desainnya yang berinteraksi dengan luar ruangan, powertrain yang kuat dan sangat efisien dalam kombinasi dengan sistem AWD (all wheel drive).


Tags Terkait :
Mazda Toyota
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

1 hari yang lalu

Berita
Indonesia International Motorshow 2025 Resmi Dibuka. Digadang Jadi Pemulihan Pasar Otomotif Nasional

1 bulan yang lalu


Berita
IIMS 2025 Konsisten Gelar Pameran Berkonsep Automotive dan Entertainment

1 bulan yang lalu


Berita
IIMS 2025 Digelar 13-23 Februari, Ini Harga Tiketnya

2 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Geely Panda Mini 2025 Resmi Diperkenalkan, Lawan Sepadan Wuling Air EV

15 jam yang lalu


Berita
Didukung Dana Dari Volkswagen, XPeng Siap Serbu Pasar Eropa Hingga Asia Tenggara

16 jam yang lalu


Berita
Memperingati HUT Ke-30 Di Indonesia, V-KOOL Luncurkan Sepatu Edisi Terbatas Untuk Konsumen Setia

17 jam yang lalu


Berita
SUV 7-Seater Mitsubishi DST Concept Akan Dirakit di Indonesia? Ini Komentar Mitsubishi

18 jam yang lalu


Berita
Kami Menyaksikan Langsung Peluncuran XPeng X9 Facelift 2025 Di Hongkong, Ini Kehebatannya

19 jam yang lalu