Beranda Berita

Fitur Active Yaw Control Kemungkinan Diturunkan di Luar Mitsubishi Xpander Cross

Berita
Minggu, 13 November 2022 14:30 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko
Berita - Fitur Active Yaw Control Kemungkinan Diturunkan di Luar Mitsubishi Xpander Cross


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Mitsubishi Xpander Cross tak hanya hadir dengan wujud yang lebih macho dari sebuah Xpander. Suguhan tampilan ini pun membawa 7 seater ini dari sebuah Low MPV bertransformasi menjadi Low SUV.

Facelift masif produk ini pun diperkenalkan pada Agustus 2022 silam. Upgrade tampilan pun disertakan baik pada interior ataupun eksterior dan disertai pula dengan fitur performa baru yang dicangkok dari medan reli.

Active Yaw Control (AYC) merupakan salah satu fitur yang diturunkan dari Mitsubishi Lancer EVO. Seperti kita ketahui mobil yang satu ini merupakan tokoh yang berpengaruh di bidang balap reli dunia.

BACA JUGA

Dengan AYC ini, New Xpander Cross di atas kertas lebih mumpuni dibandingkan dengan saudara kembarannya Xpander.

Lalu apakah ada kemungkinan bagi Xpander untuk mendapatkan fitur yang dijejalkan pada saudaranya ini?

“Sejauh ini belum ada rencana ke arah sana, namun pasti kami akan melakukan penjajakan ke arah sana,” tutur Intan Vidiasari, General Manager Marcomm & PR Div PT Mitsubishi Motors Kramayudha Sales Indonesia saat ditemui (12/11).

“Ke depannya, fitur ini bisa saja hadir pada Xpander di luar Xpander Cross. Tapi kita belum bisa berikan kepastian kapan hal ini akan dilaksanakan,” tutupnya.


Tags Terkait :
Mitsubishi New Xpander Cross AYC
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
Mitsubishi New Xpander Cross, SUV 7 Seater Front Wheel Drive Terlaris di 2024

2 bulan yang lalu


Berita
Bukan Milik Nissan Atau Renault, Ini Kemungkinan Basis Mesin Pada Xpander Hybrid

1 tahun yang lalu


Berita
Memboyong Mitsubishi Xpander Terlaris Dengan DP Mulai Rp 28 Jutaan, Segini Cicilan Bulanannya

1 tahun yang lalu


Berita
Suspensi XForce Diadopsi Dari Lancer Evo X, Ini Hasilnya

1 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Ini Alasan Kenapa Harga Jeep Wrangler Mahal

1 jam yang lalu


Berita
Daihatsu Siapkan Mobil Ramah Lingkungan Di Indonesia, Rocky Hybrid Bakal Jadi Pembukanya?

2 jam yang lalu


Berita
Dewa United Motorsport X MSRT, Team Anyar Yang Berambisi Tebar Prestasi Di Ajang Reli 2025

4 jam yang lalu


Bus
Transjabodetabek Blok M-Alam Sutera Beroperasi Akhir April

19 jam yang lalu


Tips
Inilah Biaya Service Ringan Mobil Suzuki Beragam Model

20 jam yang lalu