Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

Suzuki Kena Denda Miliaran Di India Terkait Masalah Ketidakseragaman Diskon

Berita
Minggu, 29 Agustus 2021 13:00 WIB
Penulis : Ahmad Biondi


Perang diskon tentu membuat calon konsumen bingung menentukan mobil mana yang paling pas untuk dibeli. Apalagi jika kebijakan potongan harganya berbeda di setiap dealer seperti yang banyak ditemui di Indonesia, pasti membuat konsumen rela membeli mobil dari dealer yang tidak dekat dengan tempat tinggalnya.

Namun kebijakan potongan harga yang berbeda di setiap dealer seperti itu dilarang di India. Karena dianggap menghambat persaingan usaha.  Maruti Suzuki, produsen mobil terbesar di India, mendapat teguran dan denda sebesar 2 miliar rupee atau setara Rp 386,7 miliar oleh Komisi Persaingan Bisnis India karena hal tersebut.

Seperti diberitakan Reuters, Komisi Persaingan Bisnis (Competition Commission of India/ CCI) menuding Maruti Suzuki telah memaksa para diler mereka untuk membatasi diskon pada mobil yang dijual.

BACA JUGA

Dalam sebuah perintah yang dikeluarkan setelah penyelidikan pada Juli 2019, CCI meminta Maruti untuk "berhenti" melakukan praktik semacam itu dan meminta perusahaan untuk menyetor denda dalam waktu 60 hari.

Sebagai informasi, produsen mobil terkadang menetapkan batas diskon kepada diler demi mencegah perang harga. Sebaliknya, hukum di India melihat hal itu berdampak buruk pada persaingan usaha.

Kendati demikian, CCI akan mempertimbangkan hukuman denda kepada Maruti Suzuki dengan melihat kondisi industri otomotif yang terguncang pandemi COVID-19.


Tags Terkait :
India Maruti Suzuki
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Serba-Serbi Berkendara Di Musim Hujan
Artikel Terkait


Berita
Prototipe Suzuki eVX Versi Produksi Massal Tertangkap Kamera

3 bulan yang lalu


Berita
Pertama Kalinya evX Tampil di GIIAS, Bakal Jadi EV Perdana Suzuki di Indonesia

4 bulan yang lalu

Berita
Wow…Suzuki Jimny 5 Door Bekas Dibanderol Rp 900 Jutaan Di Amerika

4 bulan yang lalu


Berita
Penampakan Suzuki Swift Generasi Terbaru. Tanda Kembali Ke Indonesia?

5 bulan yang lalu


Berita
Harga Mulai Rp 120 Jutaan, Suzuki Swift Laku Hampir 20 Ribu Unit Dalam 30 Hari Di India

5 bulan yang lalu


Berita
SPY SHOT: Mobil Listrik Suzuki Berkeliaran Lagi Di India

5 bulan yang lalu


Berita
16 Ribu Baleno dan Karimun Kena Recall, Apa Masalahnya?

7 bulan yang lalu


Berita
Suzuki Jimny 5-Door, Tak Sekedar Nambah Panjang

9 bulan yang lalu


Terkini

Mobil Listrik
Zeekr Resmi Meluncur Di Indonesia, Bawa Kedua Model Ini

55 menit yang lalu


Bus
Transjakarta Resmi Buka Sekolah Khusus Pramudi Bus

3 jam yang lalu


Berita
Tahun 2024 Penuh Tantangan Bagi Industri Otomotif, Pabrikan Tetap Optimis

4 jam yang lalu


Pikap
Chang li, Pikap ‘Terkecil’ Di Dunia Sudah Mengaspal Di Indonesia

5 jam yang lalu


Bus
Inilah Golongan Penumpang Yang Digratiskan Naik Transjakarta

6 jam yang lalu