Honda resmi meluncurkan tiga produk barunya. Tiga model ini adalah Honda CR-V facelift, Honda Brio RS Urbanite Edition, dan Honda Odyssey facelift.
Untuk CR-V, perubahannya sama seperti unggahan spyshot yang telah diunggah sebelumnya. Di bagian eksteriornya, yang berubah adalah desain bempernya serta desain peleknya saja. Selebihnya, terlihat masih serupa dengan versi sebelumnya.
Namun, perubahan yang cukup kentara ada di bagian interiornya untuk varian Prestige. Tampak headunitnya memiliki desain yang baru serta terintegrasi dan speedometer full digital. Tidak hanya itu, ada penambahan fitur yang cukup signifikan, yakni Honda Sensing dan juga kick sensor pada bagasi.
Sedangkan Honda Brio RS Urbanite Edition merupakan varian terbatas dari hatchback populer berlogo ‘H’ ini. Ada beberapa ubahan pada mobil ini, seperti bodykit yang mendapatkan ubahan dengan sideskirt, splitter, dan diffuser belakang yang lebih sporty.
Sedangkan Honda Odyssey mendapatkan tampilan baru terutama di bagian depannya. Perubahan tersebut ada di bagian lampu depan yang kini lebih minimalis serta bentuk LED baru, grill yang membesar, serta desain bemper yang juga mengalami perubahan.
Fitur-fiturnya pun ada pembaruan, seperti sensor gerakan alias gesture pada pintu gesernya. Tak hanya itu, power tailgate, dan Honda Sensing yang terdiri dari Collsion Mitigation Braking System, Adaptive Cruise Control, Auto High Beam, Lane Keeping Assist System, Road Departure Mitigation System with Lane Departure Warning, dan Blind Spot Warning
Harga
Honda Brio Urbanite Edition: rilis Maret 2021
Honda CR-V 2.0: Rp 489 juta
Honda CR-V 1.5 turbo: Rp 522,5 juta
Honda CR-V 1.5 Turbo Prestige: Rp 577 juta
Honda Odyssey: Rp 888 juta