Hyundai Staria merupakan salah satu MPV yang cukup mendapatkan perhatian di pasar Indonesia. Ia hadir sebagai MPV ningrat yang menyuguhkan kenyamanan dan kemewahan pada penggunanya.
Namun di sisi lain, ternyata Staria punya saudara yang ditempatkan di lini kerah biru yang dilabeli sebagai Staria Load.
Staria Load ini, hanya menggunakan satu jenis mesin, yang berkapasitas 2.200 cc, CRDi turbo-diesel menghasilkan 174 hp pada 3.800 rpm dan torsi 430 Nm, pada rentang putaran antara 1.500 dan 2.500 rpm. Mesin yang sama dengan yang dijejalkan pada versi ningratnya. Namun perbedaan langsung terasa saat membahas tentang layout penggerakknya. Mobil ini menggunakan gardan solid yang dipadu dengan suspensi belakang per daun lantaran dianggap cocok untuk kendaraan pengangkut barang dengan daya angkut 2,5 ton.
Sudah barang tentu, Staria Load tidak hadir semewah saudaranya, namun sebagai mobil modern, ia dilengkapi dengan sejumlah fitur modern.
Staria Load dilengkapi dengan head unit layar sentuh berukuran 8,0 inci yang sudah kompatibel dengan Apple CarPlay dan Android Auto, pengisian daya baterai ponsel nirkabel, dan layar multifungsi 4,2 inci.
Hyundai juga telah melengkapi Staria-Load dengan sejumlah fitur keselamatan canggih sebagai standar. Ini termasuk rem parkir elektronik, Rear Cross-Traffic Collision Avoidance Assist, Blind-Spot Collision-Avoidance Assist, Surround View Monitor, Intelligent Speed ??Limit Assist, Multi-Collision Braking, Lane Keep Assist / Lane following Assist, Forward Collision-Avoidance Assist, Peringatan Jarak Parkir, Peringatan Keluar Aman, Smart Cruise Control dengan stop and go dan Driven Attention Warning with Leading Vehicle Departure Alert.
Markondez
Mobil ini ditawarkan dalam dua konfigurasi tempat duduk, yaitu 2 kursi dan 5 kursi.
Khusus varian 2 kursi memiliki area kargo yang sangat luas, panjangnya sekira 2.607 mm, lebar 1.640mm, dan tinggi 1.436 mm. Secara total, kapasitasnya adalah 4.935 liter.
Mobil ini sudah mulai dijajakan di Australia, dilansir dari carguide.au, Staria Load dijajakan angka 45.740 hingga 48.240 Dolar Australia atau sekitara Rp 473 jutaan sampai 48.240 jutaan.