Setelah diberitakan menjadi komoditas eksport ke Filipina, Hyundai Stargazer pun menjadi salah satu komoditas yang segera dikirimkan ke Vietnam.
Mengutip dari Zing, ada bocoran harga yang menyebutkan bahwa harga Stargazer di Negeri Naga Biru itu berada di kisaran 600-700 juta Dong atau di angka Rp384 jutaan hingga Rp448 jutaan.
Sebagai informasi, Stargazer akan mulai debutnya di Vietnam diperkirakan pada 24 Oktober 2022. Disebutkan bahwa unit Stargazer yang dipesan mulai di kirim pada konsumen di akhir Oktober atau November.
Dari spesifikasi teknis, sepertinya tidak ada perbedaan antara versi lokal Indonesia dan Vietnam. Mesin 1.500cc yang diakurkan dengan transmisi CVT ataupun opsi 6 speed manual. Demikian pula dengan tampilan fisik dengan yang cukup identik terkecuali pada letak kemudinya yang berada di sebelah kiri.
Namun demikian, dari beberapa informasi yang dihimpun, nampaknya akan ada perbedaan di bagian interiornya. Versi Vietnam sepertinya akan mendapatkan head unit yang lebih besar dai versi yang ada di tanah air.
Dengan kehadiran Stargazer, maka mobil ini menjadi komoditas eksport kedua setelah Creta untuk Vietnam.