Beranda Berita

Mazda CX-30 Punya Kelebihan di Bagasinya

Berita
Selasa, 23 Juni 2020 14:00 WIB
Penulis : Danu P Dirgantoro
Berita - Mazda CX-30 Punya Kelebihan di Bagasinya


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Salah satu bagian penting pada mobil yang patut diperhitungkan oleh produsen, jika mengincar segmen konsumen keluarga muda seperti Mazda CX-30 adalah bagasi alias ruang penyimpanan barang.

Dalam hal ini PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) selaku distributor resmi Mazda di Indonesia mengklaim punya kelebihan pada bagasi CX-30.

BACA JUGA

"Lebih ke tinggi bagasinya, jadi mengangkat barang ke bagasi lebih mudah, bahkan dibanding Mazda CX-3. Bibir bagasinya lebih rendah, jadi lebih gampang kalau ngangkat barang berat ke CX-30 lebih mudah," ujarnya kepada OtoDriver.

Karena menurut Kenny, bagasi mobil yang selisihnya lebih rendah sekian Centimeter saja berpengaruh. Hal tersebut dapat memudahkan konsumen yang ingin berpergian dengan membawa barang bawaan yang berat. Kata Kenny, mobil yang bermain di kelas compact SUV itu mempunyai kapasitas bagasi 430 liter.

"Karena selisih 1 centimeter saja kalau barangnya berat banget kan berasa tuh. Dengan posisi yang lebih rendah maka konsumen tidak terlalu terkuras tenaganya," katanya.

GM Sales dan Marketing EMI, Erik Pascanugraha menjelaskan bahwa, Mazda CX-30 pada dasarnya memang dibuat untuk memenuhi dan mempermudah kebutuhan gaya hidup dan keseharian pemiliknya.

"Mazda CX-30 dirancang untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup dan keseharian pengendara Mazda," jelasnya.


Tags Terkait :
Blibli.com Bliblichannel Mazda CX-8
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Tips
Agar Optimal dan Cemerlang, Nyemir Ban Pun Perlu Taktik

4 tahun yang lalu

Tips
Rajin Semir Ban Dapat Minimalisir Ozon Crack

4 tahun yang lalu


Tips
Membaca Arti Kode Huruf dan Angka Pada Ban

4 tahun yang lalu


Tips
Tips Mengemudi Agar Irit BBM

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Rekomendasi Mobil Seken Untuk Mudik Lebaran, Harga Mulai Rp 100 Juta Hingga Rp 1 Miliar

16 jam yang lalu


Bus
Pemprov Jakarta Akan Tambah Bus Mudik Gratis 2025, Lihat Syaratnya

16 jam yang lalu


Berita
Toyota Hanya Beri Varian Hybrid Untuk Veloz Saja, Avanza Belum

16 jam yang lalu


Berita
Mitsubishi Xpander Hybrid Edisi Khusus Meluncur Di Thailand, Ini Ciri Khasnya

17 jam yang lalu


Bus
Mudik Gratis Provinsi Jatim Laris Manis, Cari Tahu Informasinya Di Sini

17 jam yang lalu