Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2025. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda Berita

KIA Stinger Facelift terlihat Tanpa Kamuflase

Berita
Selasa, 4 Agustus 2020 10:00 WIB
Penulis : Aditya Widiutomo


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

KIA Stinger mendapatkan facelift. Seperti dikutip dari Autospy.com (3/8), model ini sudah menampakkan dirinya sebelum peluncurannya di Korea Selatan.

Kendati demikian, perubahannya terbilang cukup simpel dan disinyalir hanya diaplikasi di bagian eksteriornya. Seperti bagian depannya, aksen krom dihilangkan dan digantikan dengan aksen black chrome. Tak hanya itu, lampu utamanya digantikan dengan model multi reflector.

BACA JUGA

Sementara di bagian buritannya perubahan cukup signifikan. Lampu belakang mendapatkan perubahan desain. Selain itu, emblem Stinger diposisikan di bagian  tengah bagasi dengan ukuran yang cukup besar.

Beralih ke bagian bawahnya, perubahan yang cukup terlihat ada di bagian bempernya. Disamping itu, lubang knalpot KIA Stinger facelift ini diameternya juga membesar dibandingkan pendahlunya.

Sebelumnya KIA Stinger juga sempat tertangkap kamera namun masih terselubung dengan stiker kamuflase yang cukup tebal. Kamuflase ini diposisikan di bagian bonnet depan, kap mesin, pintu serta di bagian belakang yang diduga merupakan letak perubahan pada mobil ini. 

Meski hanya terlihat perubahan pada bagian eksterior, namun mesinnya juga disinyalir juga mengalami perubahan. Jika semula mesin 3.300 cc V6 ini memiliki tenaga 365 dk dan torsi 510 Nm dinaikkan menjadi 380 dk serta torsi 528 Nm. Tak hanya itu, peningkatan tenaga ini juga terjadi pada 2.000 cc yang digantikan dengan mesin 2.500 cc 4 silinder. 


Tags Terkait :
KIA Stinger
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait

Berita
KIA Suntik Mati Sedan Legendarisnya, Apa Penyebabnya?

2 tahun yang lalu


Berita
KIA Stinger Setop Produksi Akhir Tahun Ini

2 tahun yang lalu


Berita
KIA Stinger Facelift Melakukan Debutnya Di Inggris

4 tahun yang lalu


Berita
Sambutlah Honda Civic Generasi Terbaru

4 tahun yang lalu


Berita
Gambar Paten Honda Civic Versi Baru Terkuak

4 tahun yang lalu


Berita
Kia Kembali Tawarkan Sedan Berperforma Tinggi, Begini Spesifikasinya

4 tahun yang lalu


Berita
KIA Stinger Facelift terlihat Tanpa Kamuflase

4 tahun yang lalu


Berita
Hyundai dan Mercedes-Benz Recall 5.000 Mobil di Korsel Karena Masalah Ini

4 tahun yang lalu


Terkini

Berita
GIIAS 2025 Akan Hadirkan 55 Merek Roda Empat, Polytron Bakal Debut Mobil Listriknya

4 jam yang lalu


Tips
Ingat, Berkendara Di Jalan Tol Harus Selalu Waspada

5 jam yang lalu


Tips
Pentingnya Periksa Ban Setelah Digunakan Jarak Jauh

6 jam yang lalu


Bus
Tanggal 21 Dan 24 April Gratis Naik Transjakarta Group, Ada Apa?

8 jam yang lalu


Berita
Honda Resmi Rilis Mobil Listrik Barunya Untuk Pasar Cina, Harganya Rp 400 Jutaan

10 jam yang lalu