Menu



OtoDriver logoMember of :Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2026. Otodriver.com. All rights reserved.
BerandaBerita

Spekulasi Sienta Facelift di GIIAS 2019

Pihak Toyota Indonesia memberikan bocoran mengenai kendaraan baru yang akn dihadirkan di GIIAS 2019, menemani Toyota Supra.
Berita
Selasa, 16 Juli 2019 13:00 WIB
Penulis : Alfons


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

BACA JUGA

Kabar akan hadirnya Toyota Sienta facelift di pasar otomotif lokal semakin kuat gaungnya. Hal ini juga diperkuat dengan pernyataan dari pihak Toyota Indonesia yang tidak membantah hal ini.

"Bocorannya, (mobil) di kelas MPV dan SUV," jawab Executive General Manager PT Toyota Astra Motor (TAM), Fransiscus Soerjopranoto kepada OtoDriver saat ditanya mengenai model kendaraan baru yang akan dihadirkan di GIIAS 2019.

Pabrikan asal Jepang satu ini sendiri memang sudah menjanjikan akan dihadirkannya beberapa model mobil baru di GIIAS 2019. Salah satu model yang sudah dipastikan akan dipamerkan perdana adalah Toyota Supra generasi terbaru. 

Selain model sportcar legendaris tersebut, rencananya memang akan ada dua kendaraan model baru yang juga dihadirkan Toyota.

Spekulasi mengenai model penyegaran untuk Toyota Sienta sendiri menyeruak lantaran pada Sabtu (13/7), foto penampakan mobil keluarga dengan pintu geser terbaru ini sempat meramaikan media sosial. Dalam foto yang diunggah akun @ammarirzalt itu terlihat Toyota Sienta dilengkapi dengan desain grill baru dan punya desain bumper serta lampu utama yang berbeda dari model yang sudah ada saat ini.

Toyota Sienta sendiri pertama kali masuk ke Indonesia pada tahun 2016. Sayangnya semenjak diperkenalkan tiga tahun yang lalu, mobil dengan pintu geser ini selalu menunjukkan tren penjualan yang menurun setiap tahunnya. Penyegaran model tentu diharapkan dapat mendongkrak penjualan mobil keluarga yang dibanderol mulai dari harga Rp 237,05 juta hingga Rp 302,85 juta ini.


Tags Terkait :
Toyota Sienta GIIAS 2019
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Artikel Terkait


Berita
BBN-KB Naik, Ini Daftar Kenaikan Harga Mobil Toyota

Setelah diundangkan pada 11 November 2019, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta resmi memberlakukan Kenaikan Bea Balik Nama (BBN) Kendaraan Bermotor (KB) dari 10 persen menjadi 12,5 persen.

5 tahun yang lalu


Berita
Jadwal dan Harga Tiket GIIAS 2019

Hari ini, Kamis, 17 Juli 2019, menjadi hari terakhir untuk bisa mendapatkan diskon 10 persen tiket pre-sale GIIAS 2019.

6 tahun yang lalu


Berita
Spekulasi Sienta Facelift di GIIAS 2019

Pihak Toyota Indonesia memberikan bocoran mengenai kendaraan baru yang akn dihadirkan di GIIAS 2019, menemani Toyota Supra.

6 tahun yang lalu


Berita
SPY SHOT: Toyota Sienta Facelift Ada di Indonesia

Toyota Sienta facelift tertangkap kamera di jalanan Indonesia.

6 tahun yang lalu


Terkini

Berita
Sebelum Lebaran 2026 SPBU Swasta Bisa Jualan BBM Lengkap Lagi

Khusus solar akan diwajibkan pakai produk hasil kilang Pertamina.

53 menit yang lalu


Berita
Ternyata Toyota Yaris 2026 Masih Ada, Ini Pembaruannya

Hadir dengan desain lebih sporty ditambah fitur-fitur termutakhir. Berikut ubahan yang terjadi di Yaris terbaru.

1 jam yang lalu


Berita
Denza Z9 GT Rilis Kuartal Tiga 2026, Sekarang Sudah Bisa Booking

Bisakah mendulang sukses seperti yang dialami Denza D9? Intip dulu harga dan bocoran spesifikasinya.

2 jam yang lalu


Berita
Alami Lonjakan Besar, Jepang Impor Mobil Dari India

Impor mobil brand Jepang ke Jepang meningkat untuk memenuhi permintaan pasar dalam negeri. Mobil yang dibuat di luar Jepang seperti Jimny jadi idola.

2 jam yang lalu


Berita
Mazda CX-6e Diluncurkan Di Eropa, Kapan Masuk Indonesia?

SUV listrik murni ini melakukan debut perdananya di Brussel Motor Show 2026 di Belgia pada 9 Januari silam. Selanjutnya SUV ini akan masuk pasar Eropa, Australia dan kemungkinan Asia.

3 jam yang lalu