Menu



OtoDriver logo Member of : Logo PT. Bintang langit Multimedia

Copyright © 2024. Otodriver.com. All rights reserved.
Beranda / Berita

Lampu LED Semakin Jadi Trend, Ini Kelebihan dan Kelemahannya

LED semakin murah dan masih cukup kesempatan untuk berkembang.
Berita - Sabtu, 21 September 2019 13:00 WIB
Penulis : Suryo Sudjatmiko


Dahulu lampu berbasis LED dapat dikatakan cukup mahal dan hanya ditemukan pada mobil-mobil premium saat itu. Namun seiring dengan perkembangan yang ada lampu LED tak lagi jadi monopoli mobil mewah, bahkan sekelas LCGC pun kini menggunakan teknologi yang satu ini.

LCGC Calya kini sudah 'bermata' LED

 

Senada dengan kondisi ini, industri aftermarket pun menghadapi fenomena yang serupa, di mana lampu LED seakan seperti gelombang raksasa yang memaksa lampu konvensional semakin terpojok keberadaannya. Apa yang terjadi di produk aftermarket bisa menjadi sedikit menjadi gambaran tentang merebaknya penggunaan LED salah satunya sebagai lampu utama.

LED mudah beradaptasi dengan berbagai konvigurasi lampu
BACA JUGA

“Salah satu yang mendasari trend penggunaan LED tak lain adalah harganya yang kian kompetitif,” terang Wira Santosa dari SACS salah satu pebengkel yang sudah lebih dari satu dasawarsa berkecimpung dengan dunia lampu dan LED. “Menurut saya trend LED masih akan panjang, karena teknologinya semakin murah dan belum ada teknologi lain yang mampu menandingini dari segi harga,” sambungnya.

Lalu apa saja kelebihan lampu LED lainya demikian juga dengan kekurangannya?

Keunggulan

1. Watt kecil, sehingga tidak perlu aki besar dan alternator yang bekerja ekstra

2. Punya sinar terang putih kebiruan yang membuat penampilan mobil jadi lebih menarik dan modern

3. Sinar yang dihasilkan punya temperatur yang lebih rendah dari lampu halogen, lebih bersahabat terhadap mika lampu sehingga tidak cepat menguning.

4. Lebih tahan lama dibanding lampu konvensional

5. Lebih tahan guncangan dan punya dimensi lebih kompak.

6. Lebih cepat mencapai kinerja optimal. LED mampu terang seketika dan mencapai puncak dalam sekejap.

 

Kekurangan

1. Lampu LED punya sinar yang kurang tebal, belum sekuat Halogen

2.Umumnya LED menggunakan 6000 kelvin, sinar lebih putih dan kurang jelas jika digunakan pada saat hujan.

3. Menghasilkan sinar yang ‘dingin’ namun menimbulkan panas pada bagian mesinnya. Karenanya bagian ini banyak dipasangi pendingin berupa heatsink, fan hingga penggingin air sehingga kurang praktis.

4. Harga masih lebih mahal dibanding halogen.

Lampu LED (kiri) vs Halogen  
LED jeblok saat menghadapi hujan atau kabut 

 


Tags Terkait :
Lampu
Bagikan Ke :


Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Road To GIIAS 2024
Artikel Terkait

Berita
Neta S Tertangkap Kamera Dalam Pengujian, Bakal Dijual Rp 300 Jutaan

1 hari yang lalu


Mobil Listrik
Mobil Listrik Pertama Ferrari Meluncur 2026, Harga Mulai Rp 8,7 Miliar?

3 hari yang lalu


Berita
Neta L Resmi Diluncurkan Dengan Banderol Mulai Rp 315 Jutaan

4 hari yang lalu


Berita
Harga Honda Freed Resmi Dirilis Di Jepang, Mulai Rp 250 Jutaan

5 hari yang lalu


Berita
Hyundai Inster Segera Meluncur, SUV Listrik Lebih Kecil dari Creta

6 hari yang lalu


Berita
Nissan Livina Tahunan Tanpa Penyegaran. Loyo Di Dalam Negeri Berjaya Di Negeri Orang

6 hari yang lalu


Berita
Harga Toyota GR Corolla Resmi Dirilis, Lebih Murah Dari Honda Civic Type R

6 hari yang lalu


Berita
Ford Mk1 Dan RS200 Dibangkitkan Kembali Melalui Boreham Motorsworks

1 minggu yang lalu


Terkini

Berita
Bukan Bule, Justru Orang Asia Pengguna Mobil Mewah Tahan Peluru Pertama Di Dunia

3 jam yang lalu


Berita
BMW Seri-6 Bakal Terlahir Kembali, Tapi XM Tak Punya Penerus

4 jam yang lalu


Berita
Bukan Carnival Apalagi EV9, Inilah Mobil KIA Terlaris Saat Ini

8 jam yang lalu


Berita
GIIAS 2024: Ada Apa Saja Di Sana, Panduan Lengkap, Peserta, Tiket Dan Shuttle

9 jam yang lalu


Berita
BYD Kembali Lewati Tesla Sebagai Penjual Mobil Listrik Terlaris di Dunia, Ini Buktinya

12 jam yang lalu