Beranda Berita

Jokowi Ambisi Ekspor 1 Juta Unit Mobil Rakitan Indonesia, Ini Tanggapan Toyota

Berita
Selasa, 17 Desember 2019 15:00 WIB
Penulis : Imam Ghozali
Berita - Jokowi Ambisi Ekspor 1 Juta Unit Mobil Rakitan Indonesia, Ini Tanggapan Toyota


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menargetkan agar Indonesia bisa mengekspor 1 juta unit mobil pada 2024. Saat ini sendiri Indonesia baru bisa mengekspor sekitar 300 ribu unit mobil. Lantas, bagaimana tanggapan produsen mobil di Indonesia terkait target tersebut?

Dikatakan Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmy Suwandi, mengatakan, sebagai salah satu produsen yang rajin mengekspor produk buatan lokalnya ke pasar luar negeri, mereka pasti akan berusaha untuk mencapai target tersebut. Apa lagi hal tersebut merupakan titah dari orang nomor 1 RI.

BACA JUGA

Foto - Jokowi Ambisi Ekspor 1 Juta Unit Mobil Rakitan Indonesia, Ini Tanggapan Toyota

Karena menurut Anton, di luar target yang diminta oleh Presiden Jokowi, kondisi pasar saat ini sedang mengalami perlambatan, bukan hanya di Indonesia namun juga pasar global.

"Market tahun ini memang sangat slow, nggak cuma di Indonesia, tapi di negara lain marketnya sedang tidak menggembirakan. India, Pakistan turunnya banyak, Thailand nggak jauh beda dengan Indonesia, Filipina slowing down," tuturnya.

Namun meski demikian, lanjut Anton mengatakan, pihaknya berharap keadaan pasar global membaik, terutama negara-negara tujuan ekspor. Sehingga target yang diminta tersebut bisa tercapai.

"Tahun depan kami rasa ada kenaikan market 2-3 persen lah,"

Untuk mengejar target tersebut, Jokowi sudah mempersiakan berbagai fasilitas berupa infrastruktur pendukung. Misal, akses menuju ke pelabuhan sampai kawasan industri. Selain itu, Jokowi juga menargetkan pasar-pasar baru untuk di garap, dan mengoptimalkan pasar yang sudah ada. 
 


Tags Terkait :
Toyota Ekspor Joko Widodo
Bagikan Ke :


Ikuti kami juga di whatsApp Channel Klik disini

Dapatkan update berita pilihan dan terbaru setiap hari dari otodriver.com. Mari bergabung di Channel Telegram OtoDriver, caranya klik link https://t.me/otodriver, kemudian join. Anda Harus install aplikasi telegram terlebih dahulu.


Mudik Lebaran 2025
Artikel Terkait

Berita
Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Dan Yaris Cross Hybrid Paling Banyak Diekspor Saat Ini

1 hari yang lalu


Berita
Daihatsu Resmikan Pabrik Terbarunya, Khusus Memproduksi Ayla dan Agya

2 minggu yang lalu


Daftar Harga
Daftar Harga Compact SUV non EV Terbaru (Februari 2025)

3 minggu yang lalu


Berita
Otodriver Kunjungi Pabrik Toyota. Plesiran Syarat Ilmu

2 bulan yang lalu


Berita
Ada Apa Antara Toyota Hilux Rangga dan Land Cruiser 70 Series

3 bulan yang lalu


Berita
Model Toyota Hilux Ini Resmi Dijual Mulai Rp 6 Juta di GJAW 2024

3 bulan yang lalu


Pikap
Mengapa Toyota Rangga Tidak Dibuat Di Indonesia?

4 bulan yang lalu


Berita
Kenapa Hilux Rangga Tidak Diproduksi Lokal?

4 bulan yang lalu


Terkini

Berita
Honda Dengan Bos Barunya Kembali Membuka Peluang Merger Dengan Nissan

48 menit yang lalu


Berita
Di China Harga Jualnya Rp 150 Jutaan, BYD Seagull Bisa Hajar Wuling Air EV Di Indonesia

1 jam yang lalu


Tips
Libur Lebaran Pakai Mobil Lawas? Nggak Masalah Asal Cermati Hal Ini

22 jam yang lalu


Berita
BYD Shark 6, Pikap Double Cabin Listrik Yang Diisukan Merapat Ke Indonesia

23 jam yang lalu


Bus
Meskipun Besok Lebaran, Terminal Bus AKAP Di Malang Cenderung ‘Sepi’

23 jam yang lalu